Ultah ke-7, Girls Generation Bikin Kejutan Untuk Sone
Diperbarui: Diterbitkan:
Girls Generation @ istimewa
Kapanlagi.com - Sudah tujuh tahun lamanya girlband Girls Generation menghibur Sone dengan karya-karyanya yang luar biasa. Sembilan gadis cantik yang berada di bawah naungan label SM Entertainment ini merayakan hari jadi mereka dengan cake tingkat tujuh yang bernuansa pink.
Kebahagiaan menyambut hari jadi mereka ini lalu disambut dengan antusiasme para Sone yang tersebar di seluruh dunia. Buat kamu yang mengaku Sone sejati, jangan pernah puas hanya dengan melihat foto cake ulang tahun Girls Generation. Pasalnya, girlband ini baru saja merilis sebuah photobook super keren. Mau tahu?
Photobook ini sendiri menampakkan kesembilan anggota Girls Generation yang sedang menikmati liburan di Las Vegas, seperti dilansir dari Soompi. Berikut ini adalah salah satu foto yang menampakkan betapa kompaknya gaya mereka yang sedang berjemur di bawah teriknya matahari.
Foto ini jadi kejutan istimewa bagi Sone @ soompi.comDalam foto tersebut, para member girlband ini tampak sangat cute dengan outfit yang mereka kenakan. Dengan gaya mereka masing-masing, kesembilan gadis cantik ini menunjukkan pose terbaiknya di depan kamera untuk menyapa para fansnya.
Di dalam photobook ini sendiri dilaporkan terdiri dari 290 halaman yang berisi foto-foto member Girls Generation yang dengan tema pemandangan malam, hiruk pikuk Las Vegas, belanja, berenang, hingga pesta piyama. Kabar gembira lainnya, juga bakal ada DVD dan juga poster yang bakal menambah koleksi kamu.
Rencananya, photobook ini bakal segera diluncurkan pada 25 Agustus mendatang. Kamu sudah nggak sabar untuk memiliki set foto keren dari member Girls Generation ini? Buruan, siap-siap bongkar tabungan untuk segera memesannya sebelum kehabisan! ;)
Ultah Girls Generation, Sudah Baca?
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(soompicom/sry)
Sora Soraya
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
