Dari Mall BCL Bergeser ke Toko Perlengkapan Bayi

Penulis: Darmadi Sasongko

Diterbitkan:

Dari Mall BCL Bergeser ke Toko Perlengkapan Bayi BCL - Ashraf Sinclair @Foto: Anto

Kapanlagi.com - Pasangan selebritis Bunga Citra Lestari (BCL) dan Ashraf Sinclair mengaku harus mengantar anak, Noah ke neneknya, sebelum mereka meluncur ke lokasi konser Sheila Majid.

"Ini nganterin, sudah itu dia (anak) pergi sama oma-opanya, tapi bawa susu di tasnya," ungkap Ashraf Sinclair, di Jakarta Convention Centre (JCC), Senayan, Jakarta, Selasa (15/02/2011) malam.

Itu juga kalau lagi makan di luar langsung buka foto bayi atau kalau nggak minta mamah di rumah kirimin fotonya. Sekarang kalau belanja itu buat anak, larinya ke toko perlengkapan bayi, bukan lagi jalan-jalan ke mall
Bunga Citra Lestari

Noah sendiri sekarang sudah berusia empat bulan, menurut Ashraf sang anak mulai hapal dengan wajah orang di sekelilingnya. Kalau dari kejauhan dia akan menoleh dan senyum jika dipanggil-panggil. Sekarang sudah mulai bisa interaksi. Itu yang membuatnya selalu kangen.

"HP juga penuh dengan foto bayi," ungkap Ashraf yang berdarah Malaysia ini sambil tersenyum.

"Itu juga kalau lagi makan di luar langsung buka foto bayi atau kalau nggak minta mamah di rumah kirimin fotonya. Sekarang kalau belanja itu buat anak, larinya ke toko perlengkapan bayi, bukan lagi jalan-jalan ke mall," sahut Bunga.

Baik Ashraf maupun Bunga merasa orientasi hidupnya sedikit bergeser. Kalau sebelumnya lebih mengutamakan karir, sekarang pertimbangannya bertambah, yakni anak semata wayangnya. Hadirnya anak semakin melengkapi kehidupannya keluarganya.

"Gak bisa dijelasin, itu nikmat yang aku nggak bisa lewatin," ungkap Ashraf yang saat itu mengenakan jas bercorak abu-abu dan hem bergaris.

"Yang jelas prioritas hidup berubah, kalau kita capek, terus kita liat Noah, dan dia lihat kita aduh itu yang nggak bisa terbayar," pungkas Bunga menegaskan.   

(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)

(kpl/ato/dar)

Rekomendasi
Trending