8 Potret Boy William Datangi Rumah Ayu Ting Ting Untuk Berbela sungkawa, Ada Lucinta Luna Juga
Instagram.com/ayutingting92
Ayu Ting Ting sedang berduka, keponakannya yang belum lama lahir telah meninggal dunia. Tak hanya keluarga yang merasa terpukul dan kehilangan, teman-teman artis Ayu turut bersedih dan terlihat hadir di rumah Ayu. Simak potret saat Boy William datangi rumah sang sahabat berikut ini!
Sebelumnya, sahabat Ayu Ting Ting, Ivan Gunawan datang takziah ke rumah keluarga Ayu. Orang-orang terdekat mulai ikut berdatangan juga.
Terlihat Lucinta Luna datang takziah ke rumah Ayu Ting Ting. Ia mengenakan baju berwarna hitam dan mengabadikan momen bareng Ayu.
Lucinta Luna pun berfoto bareng kedua orang tua Ayu dan Syifa. Keduanya terlihat berusaha tegar setelah ditinggal cucu tersayang.
Syifa yang saat pemakaman sang putra, tampak tak berdaya dan sangat terpukul. Kini sudah bisa tersenyum sedikit, pasti Syifa berusaha untuk bangkit.
Tak hanya Lucinta Luna, Boy William pun datang untuk memberi ucapam berbela sungkawa. Semua terlihat mengenakan baju hitam.
Tak cuman Boy, sahabat dekat Ayu yang bernama Brata datang takziah. Ia ingin memberi dukungan kepada keluarga Ayu.
Begini momen saat pemakaman Royaz Zoltan. Semua sangat bersedih dan terpukul, semoga selalu bisa kuat dalam menghadapi ini.
Sekali lagi, turu berduka cita atas meninggalnya keponakan Ayu Ting Ting. Semoga keluarga selalu diberi ketabahan.