Jarang Terdengar Kabarnya, Ega Noviantika Bagikan Momen Ultah yang Sederhana Banget - Simak Potret-Potretnya
instagram.com/eganoviantika_98
Ega Noviantika, pedangdut jebolan Dangdut Academy musim kedua, kini relatif jarang terdengar kabarnya. Nggak heran, Ega memang mengurangi aktivitasnya di belantika dangdut dan memilih untuk menjadi pebisnis bersama sang suami, Rafly DA.
Terbaru, Ega Noviantika membagikan sederet momen saat menjalani syukuran ulang tahunnya yang terbilang sederhana. Seperti apa sih potret-potretnya?
Ega Noviantika genap berusia 25 tahun pada 2 November 2023. Lewat keterangan unggahannya, Ega bersyukur bahwa ia mendapat banyak rezeki di tahun ini.
Momen ulang tahun Ega Noviantika terbilang sederhana. Tak ada pesta maupun dekorasi yang glamor. Yang ada hanya bingkisan sederhana, kue ultah, dan nasi tumpeng dengan konsep lesehan.
Btw, Ega Noviantika siap-siap memotong kue yang ultah di hadapannya nih. Kira-kira mau dikasih ke siapa ya potongan kue pertama ini?
Kiw kiw, Ega memberikan first cake-nya kepada sang suami tercinta. Sejauh ini, kehidupan pasangan yang cinlok di D'Academy ini harmonis dan tak ada gosip miring.
Meski sederhana, perayaan ini justru terlihat begitu hangat dengan hadirnya orang tua, sanak saudara, hingga teman terdekat Ega dan Rafly.
Senyum bahagia terlihat dari Ega di momen ultahnya. Usai D'Academy, Ega lebih memilih tinggal di kampung halamannya alih-alih meniti karier lebih tinggi lagi di ibu kota.
Ternyata, pilihan Ega tepat dan kini ia jadi sosok pebisnis sukses. Rupanya bisnis yang dijalankan Ega dan Rafly berkembang pesat hingga dapat membangun rumah besar yang terdiri atas 7 kamar tidur!
Tapi tenang saja, bagi KLovers yang kangen dengan suara Ega ia masih beberapa kali mengunggah cover lagu di media sosialnya.