8 Potret Vicy Melanie Istri Kevin Aprilio Gelar Gender Reveal, Bakal Dikaruniai Anak Perempuan - Memes Terlihat Paling Girang
instagram.com/clinovic_photography
Vicy Melanie, istri Kevin Aprilio sedang mengandung anak pertama. Baru-baru ini, acara gender reveal pun digelar. Akhirnya terungkap betapa pasangan yang telah menikah sejak tahun 2020 itu akan dikaruniai anak perempuan. Berikut selengkapnya.
Menikah pada Oktober 2020, rumah tangga Kevin dan Vicy dikenal adem ayem. Masih bisa diingat pula pernikahan mereka kala itu sempat tertunda sampai 4 kali hingga akhirnya berhasil digelar.
Pada Mei 2024, Vicy mengumumkan kehamilan anak pertama. Kabar tersebut disambut hangat oleh netizen. Tak sedikit yang turut berbahagia.
Kala itu, usia kandungan Vicy sudah memasuki 20 minggu. Jelang akhir Agustus 2024, sebuah acara gender reveal pun digelar. Vicy dan Kevin melangkah bersama sambil bergandengan tangan.
Saat terungkap betapa jenis kelamin anak pertamanya adalah perempuan, sosok yang paling berbahagia tak lain adalah Memes, ibunda Kevin. Ia mengangkat kedua tangannya dengan penuh semangat.
Memes juga langsung memeluk Kevin dan Vicy. Memes betul-betul tak mampu menyembunyikan buncahan bahagia di hatinya.
Seperti yang diketahui, anak-anak Memes semuanya laki-laki. Tak heran jika ia begitu senang kala mendapat kabar cucu pertamanya adalah seorang bayi perempuan.
"Ya pastinya senang banget karena selama ini selalu ditanya kapan punya anak selama kami tiga tahun menikah. Cuma memang dua tahun pertama kami menunda punya momongan, lagi fokus kerjaan. Setelah dua tahun mencoba lah punya anak di tahun ketiga," ujar Kevin Aprilio saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (24/5/2024).
Kevin mengatakan bahwa, dirinya dan istri sudah memiliki rencana untuk memulai program kehamilan setelah dua tahun menunda. Mereka mulai mencoba program tersebut sejak Oktober 2023.