Jadi Pesaing Refal Hady, Ini 8 Potret Yoshi Sudarso yang Didatangkan Langsung Dari Amerika Untuk Berakting di 'WEDDING AGREEMENT THE SERIES'
KapanLagi.com®/Muhammad Akrom Sukarya/abs
WEDDING AGREEMENT THE SERIES kini sudah memasuki musim kedua. Tak tanggung-tanggung, sang produser pun mendatangkan Yoshi Sudarso dari Amerika Serikat untuk bermain di serial ini. Meskipun belum tahu bakal seperti apa serial ini, Yoshi rupanya sangat antusias.
Lantas, seperti apa potret Yoshi Sudarso yang akan bermain di WEDDING AGREEMENT THE SERIES? Cek di sini!
Saat pertama kali ditawari untuk bergabung, Yoshi mengaku belum tahu banyak tentang proyek serial apa yang ditawarkan padanya. Begitu mencari tahu, ia dibuat kaget.
"Jujur saat ditawari terlibat aku langsung research. Ternyata heboh banget di Instagram dan paling banyak di Tik Tok. Setelah Google, baru tahu kalau awalnya dari novel, film lalu serial, ternyata sudah ada lama, penonton sudah ada," kata Yoshi ditemui di kawasan Rasuna Said, Jakarta Selatan, Selasa (17/10/2023).
Setelah mengetahui kepopuleran WEDDING AGREEMENT, management Yoshi Sudarso meminta sang aktor untuk terlibat. Meski sempat ragu-ragu, akhirnya ia mantap untuk memainkan karakter bernama Salman.
"Karakter yang aku mainkan bukan karakter yang simple, dia sangat sulit. Dengan aku personal, Salman ini beda banget, it's like out of this world, jadi bagaimana aku bisa masuk ke karakternya," papar Yoshi.
Setelah akhirnya terbang dari Los Angeles ke Jakarta, Yoshi Sudarso memastikan ia bisa pulang saat sang istri melahirkan. Archie Hekagery sebagai sutradara pun memastikan hal tersebut.
"Saat itu istri aku mau melahirkan dan jadwal syutingnya padat. Aku pengin pulang untuk menemani istriku ketika lahiran. Dan Mas Archie bilang 'Jangan khawatir, kamu bisa pulang sebelum istrimu melahirkan'," ucap Yoshi.
Chand Parwez selaku produser WEDDING AGREEMENT THE SERIES mengungkap bahwa ia sempat kesulitan mencari aktor pemeran Salman. Karena yang dicari harus bisa melebihi pesona Refal Hady. Dan akhirnya ditemukan pada diri Yoshi Sudarso.
"Proses cukup panjang mencari cast untuk Salman sampai akhirnya kita menerbangkan aktor dari LA ke Jakarta. Setelah berada di Jakarta, dia (Yoshi) jatuh cinta dan ingin balik lagi ke tanah air," tandas Chand pada kesempatan yang sama.