Jennifer Bachdim Diselamatkan Damkar, Alami Insiden di Kamar Mandi
instagram.com/jenniferbachdim
Kabar kurang menyenangkan datang dari Jennifer Bachdim. Ia belum lama ini mengalami insiden di kamar mandi. Jarinya terjepit pintu kamar mandi. Hal itu membuat cincinnya rusak sekaligus terjebak di jari.
Gara-gara kecelakaan kecil itu, Jennifer Bachdim sampai harus diselamatkan oleh pemadam kebakaran setempat. Berikut selengkapnya.
Baca berita lainnya seputar Jennifer Bachdim di Liputan6.com.
Jennifer Bachdim mengungkap insiden kecil yang ia alami pada Kamis (6/11). Meski terbilang kecelakaan kecil, ia sampai harus diselamatkan oleh pemadam kebakaran.
Menurut Jennifer, awalnya ia hanya masuk ke kamar mandi. Namun ia menutup sliding door terlalu cepat dan kencang. Tak disangka, hal itu membuat jarinya terjepit.
"Jariku terjepit dan hanya terselamatkan oleh cincin kawin. Cincinku hancur total, bentuknya berubah parah, dan aku sempat panik berpikir harus segera ke UGD," tulisnya.
"Tapi akhirnya aku memutuskan mampir dulu ke toko perhiasan. Mereka mencoba melepas cincin pakai minyak, tapi tetap saja tidak bisa. Lalu mereka menyarankan untuk pergi ke Damkar!" lanjutnya.
"Tim Damkar yang luar biasa benar-benar menyelamatkanku. Awalnya mereka mencoba membetulkan bentuk cincin supaya bisa dilepas tanpa dipotong, tapi gagal dan malah terasa sakit," ungkap Jennifer.
"Akhirnya satu-satunya pilihan adalah memotong cincin itu. Syukur lah semuanya berjalan lancar, cincin memang rusak, tapi jariku baik-baik saja," imbuhnya.
"Pelajaran berharga untuk lain kali: buka pintu geser pelan-pelan dan hati-hati! Jangan terburu-buru dan jangan terlalu kencang," pungkas Jennifer.