Potret Vidi Aldiano Jalan Tertatih Dituntun Deddy Corbuzier di Panggung, Kebanjiran Doa

Penampilan Vidi Aldiano di panggung ulang tahun RCTI pada Jumat, (22/8) kemarin membuat banyak fans khawatir. Usai tampil, Vidi berjalan ke belakang panggung dengan dituntun oleh Deddy Corbuzier.

Langkah Vidi tampak tertatih dan ia berjalan pelan-pelan, namun sang penyanyi mengungkap bahwa ia tidak sesakit itu. Bahkan masih bisa bercanda dengan Deddy.

Baca berita Vidi Aldiano lainnya di Liputan6.com.

Foto 1 dari 7
RCTI

Ketika tampil di panggung ulang tahun RCTI, Vidi Aldiano membuat para fansnya khawatir. Ia tampak kesakitan dan tidak nyaman, yang membuat kru di lokasi pun khawatir.

Foto 2 dari 7
RCTI

Namun Vidi menegaskan bahwa ia baik-baik saja dan melanjutkan penampilannya di atas panggung. Namun usai tampil, Deddy Corbuzier menghampiri Vidi dan menuntun langkahnya.

Foto 3 dari 7
RCTI

"Terima kasih temen-temen, tepuk tangan buat saya," ujar Vidi dengan senyuman. 

"Sampai ketemu di belakang," sahut Deddy.

Foto 4 dari 7
RCTI

"Bisa jalan? Sehat, sehat?" tanya Deddy.

"Bisa om bisa, aku nggak sesakit itu kok," jawab Vidi.

"Anda jalannya kok pelan-pelan gini?," sahut Deddy.

"Ya kan harus masih...," jawab Vidi. 

"Oh masih sakit ya, Vid?" sahut Deddy.

"Oh iya masih dikit-dikit," jawab Vidi.

Foto 5 dari 7
RCTI

Sepanjang perjalanan ke belakang panggung, Deddy masih menggandeng tangan sang penyanyi. Dengan canda, Vidi menyebut dirinya bukan nenek-nenek yang harus dituntun ketika turun tangga.

Foto 6 dari 7
RCTI

Meski Vidi banyak bercanda, namun kondisinya tetap membuat banyak fansnya khawatir. Publik pun banyak yang menduga bahwa Vidi kini memakai wig, untuk menutupi rambut rontoknya usai menjalani kemoterapi.

Foto 7 dari 7
RCTI

Vidi kini sedang berjuang melawan kanker ginjal yang sudah beberapa tahun belakangan ia derita. Terbaru, Vidi menjalani kemoterapi di Penang, Malaysia usai kankernya semakin menyebar ke berbagai organnya yang lain. Semoga lekas sembuh, Vidi!

Read More

Load More