Potret Trailer Live-Action '5 CENTIMETERS PER SECOND', Ketika Rindu dan Pilu Dikemas dengan Indah
Officila Toho Movie
Adaptasi live-action dari anime legendaris karya Makoto Shinkai, 5 CENTIMETERS PER SECOND, akan segera hadir menghadirkan kembali kisah cinta yang diuji jarak dan waktu dengan cara yang lebih sinematik dan mendalam. Diproduksi dengan melibatkan sang kreator asli, film ini menjanjikan pengalaman baru sekaligus mempertahankan inti emosional dari cerita yang telah menyentuh hati jutaan penonton sejak pertama kali dirilis pada 3 Maret 2007. Trailer resmi untuk adaptasi live-action ini telah dirilis, menampilkan visual memukau dan nuansa melankolis yang membangkitkan nostalgia.
Film ini mengisahkan perjalanan Takaki Tono dan Akari Shinohara, dua sahabat yang perasaannya semakin dalam namun diuji ketika keluarga mereka harus pindah ke kota yang berbeda.
Dalam tiga babak, mulai dari kehangatan pertemuan di sekolah dasar, kesendirian dalam kerinduan di masa remaja, hingga kedewasaan yang dibayang-bayangi kenangan masa lalu, kisah mereka menggambarkan betapa lambatnya waktu berjalan saat menunggu pertemuan yang mungkin tak lagi terjadi.
Hokuto Matsumura (anggota grup SixTONES), dipercaya oleh Makoto Shinkai untuk menghidupkan karakter utama yang penyayang namun terbelenggu kenangan masa lalu. Akari Shinohara, aktris pendatang baru akan diumumkan menyusul, guna menangkap wajah polos dan haru yang melatarbelakangi cinta pertama Takaki.
Film ini berhasil membuat pilu banyak orang berkat universalisme kerinduan yang digambarkannya, potret menunggu di stasiun kereta, surat yang menumpuk, dan gema kenangan yang terasa sangat personal bagi siapa saja yang pernah merasakan rindu menunggu jawaban cinta.
Judulnya sendiri diambil dari kecepatan jatuhnya kelopak bunga sakura, lambat namun pasti, sama seperti harapan yang kian pudar ketika waktu terus bergulir tanpa jawaban. Ditambah lagi, visual indah yang berpadu dengan musik melankolis seperti 'One More Time, One More Chance' membuat setiap momen menyentuh lebih dalam.
Adaptasi ini layak ditunggu karena keterlibatan langsung Makoto Shinkai dalam pengembangan skenarionya, memastikan esensi cerita tetap utuh meski formatnya diubah menjadi film panjang. Selain itu, casting yang menjanjikan dengan sosok Hokuto Matsumura diharapkan memberikan interpretasi karakter Takaki yang autentik dan penuh emosi.
Penambahan durasi dua jam juga memberi ruang bagi detail latar dan momen intim yang tidak sempat tergali di versi animasi, menambah dimensi baru dalam hubungan Takaki dan Akari.
Penayangan film 5 CENTIMETERS PER SECOND versi live action dijadwalkan pada musim gugur 2025 di Jepang, dengan durasi yang diperkirakan mencapai dua jam. Durasi ini memungkinkan eksplorasi lebih mendalam dibandingkan versi animasi tiga segmen yang berdurasi 63 menit, sehingga menambah lapisan cerita dan memperkaya pengalaman emosional penonton.