Deretan Seleb Ucapkan Selamat ke Davika Hoorne, dari Bright Sampai Marsha Timothy
Istimewa
Davika Hoorne dan Chantavit Dhanasevi mengumumkan pernikahan mereka lewat postingan pada hari Senin (10/11/2025). Kolom komentar pun ramai ucapan selamat baik dari fans maupun rekan sesama artis.
Berikut ini beberapa selebritis yang mengucapkan selamat atas pernikahan Davika Hoorne dan Ter Chantavit. Simak juga berita lain dari dunia hiburan Thailand di Liputan6.com!
Bright Vachirawit mengucapkan congratulations kepada Davika yang merupakan lawan mainnya di series ASTROPHILE.
Aktor top Thailand, James Jirayu, juga memberikan selamat kepada Mai dan Ter (panggilan akrab Davika dan Chantavit Dhanasevi).
Aktris cantik Mew Nittha juga memberikan selamat kepada pasangan yang pacaran selama tujuh tahun ini.
Bintang series SHOW ME LOVE, Charlotte Austin, tak ketinggalan untuk memberikan ucapan selamat.
Lawan main Charlotte di SHOW ME LOVE, Engfa Waraha, juga ikutan memberikan ucapan selamat buat Mai dan Ter.
Billkin Putthipong juga memberikan selamat. Ia dan Davika pernah main series MY AMBULANCE.
Si imut Prim Chanikarn juga ikut mengucapkan selamat kepada dua selebritis yang merupakan seniornya di dunia hiburan itu.
Si cantik Namtan Tipnaree juga meninggalkan komentar di postingan join Mai dan Ter.
Mew Suppasit juga ikut bahagia dengan pernikahan Davika yang merupakan lawan mainnya di series RAK RAI.
Aktris DEATH WHISPERER, Min Rattanawadhee, juga memberikan ucapan selamat untuk Ter dan Mai Davika.
Penyanyi dan aktris, Violette Wauttier, mengucapkan selamat untuk Davika yang merupakan lawan mainnya di drama HEART ATTACK.
Off Jumpol juga mengucapkan selamat. Off dan Mai Davika pernah main bareng di ASTROPHILE.
Film Thanapat, lawan main Davika di THE EMPRESS OF AYODHAYA, juga memberikan selamatnya kepada sang aktris.
Aktris cantik Diana Flipo juga memberikan selamat kepada pasangan yang gak cuma serasi tapi juga kocak ini.
Aktris Filipina, Anne Curtis Smith, juga memberikan selamat kepada Davika Hoorne.
Aktris Indonesia Marsha Timothy juga memberikan selamat. Keduanya sempat bertemu saat Davika datang di premier KANG MAK.