Park Bom Absen, 10 Potret 2NE1 Gebrak Panggung HITC LA 2025 - Setlist-nya Bikin Nostalgia K-Pop Gen 2
instagram.com/daraxxi
2NE1 kembali mengguncang panggung lewat penampilan mereka di festival HEADS IN THE CLOUDS, Los Angeles, pada 3 Juni 2025. Namun, konser yang seharusnya menjadi ajang reuni spesial itu hanya dihadiri tiga member saja, yakni CL, Minzy, dan Sandara.
Absennya Park Bom di sepanjang acara berlangsung pun langsung jadi sorotan publik, khususnya para fans. Intip foto-fotonya yuk! Kalau bukan sekarang, KapanLagi?
2NE1 membawakan deretan lagu hits mereka dengan energik di panggung HITC LA 2025 hari kedua. Fans K-Pop lawas auto nostalgia ke gen 2!
Kali ini mereka menampilkan FIRE, CLAP YOUR HANDS, CAN'T NOBODY, FALLING IN LOVE, I DON'T CARE, THE BADDEST FEMALE, MTBD, LONELY, UGLY, GOTTA BE YOU, I AM THE BEST, dan GO AWAY.
Meski demikian, penampilan apik mereka masih belum lengkap mengingat Park Bom yang merupakan main vocal 2NE1 harus absen.
CL mengajak penonton untuk menyanyi bersama di part Park Bom. Sang leader dengan lantang meneriakkan, "SING IT FOR PARK BOM!"
Yang membuat banyak orang bingung adalah fakta bahwa Park Bom sempat membagikan aktivitasnya di LA hanya dua minggu sebelum HITC berlangsung.
Karena itu, ketidakhadirannya dari konser besar ini langsung bikin fans penasaran dan berharap ada alasan jelas dari pihak terkait.
Tak bisa dipungkiri, hal ini pastinya membuat fans merasa cemas akan kondisi internal 2NE1 dan juga masa depan grup.
Hanya pernyataan CL di atas panggung yang bikin fans sedikit tenang dengan bilang, "We can't wait to be back, all 4 of us!"
Meski penampilan 2NE1 tetap memukau, banyak yang mengaku kangen dengan atmosfer kebersamaan dari keempat member 2NE1.
Apalagi ini merupakan penampilan perdana mereka setelah merampungkan tur Welcome Back dengan sukses. Gimana komentar KLovers?