Potret Pernikahan Kim Ok Bin yang Diambil Pakai HP, Mempelai Wanita Cantik Alami

Kabar bahagia datang dari aktris papan atas Kim Ok Bin! Sang aktris akhirnya membagikan momen-momen intim dari upacara pernikahannya, membuat publik ikut merasakan haru dan kehangatan dari hari spesial tersebut.

Yuk lihat beberapa foto dari pernikahan Kim Ok Bin yang katanya diambil dengan ponselnya. Jangan lewatkan berita tentang draam Korea di Liputan6.com!

Foto 1 dari 7
instagram.com/kimokvin

Pada Senin (17/11/2025), Kim Ok Bin mengunggah sejumlah foto pernikahan melalui ponselnya sendiri. Ia menuliskan caption yang sederhana namun manis, menyebut fotonya sebagai 'quick phone snaps'.

Foto 2 dari 7
instagram.com/kimokvin

Dalam foto-foto itu, Kim Ok Bin tampil memukau dalam gaun pengantin putih strapless dengan siluet klasik. Veil panjang yang jatuh lembut menambah kesan anggun dan dreamy.

Foto 3 dari 7
instagram.com/kimokvin

Senyum kecilnya, tatapan yang hangat, serta detail bunga putih yang ia genggam membuat keseluruhan foto tampak elegan seperti adegan film romantis.

Foto 4 dari 7
instagram.com/kimokvin

Setting pernikahan yang dipenuhi bunga putih, dedaunan hijau, hingga chandelier mewah menghadirkan nuansa fairy-tale yang sangat menawan. Meski tanpa pose berlebihan, setiap jepretan terasa sangat personal.

Foto 5 dari 7
instagram.com/kimokvin

Kim Ok Bin resmi menikah pada 16 November dalam sebuah upacara tertutup di Seoul. Meski detail tempatnya dirahasiakan, laporan media Korea menyebut bahwa pernikahan itu digelar di The Shilla Seoul, salah satu venue pernikahan paling mewah dan eksklusif di Korea.

Foto 6 dari 7
instagram.com/kimokvin

Sebelumnya, Kim Ok Bin sempat membagikan rasa bahagianya lewat sebuah pengumuman di IG, "Aku menikah besok. Sang aktris juga menggambarkan calon suaminya yang non-selebritis sebagai sosok yang lembut, perhatian, dan selalu membuatnya tersenyum.

Foto 7 dari 7
instagram.com/kimokvin

Happy wedding buat Kim Ok Bin. Semoga langgeng dan bahagia terus serta selalu berkarya dengan aktingnya.

Read More

Load More