Savage Banget, Kumpulan Jawaban Hwang Jung Eum Buat Netizen yang Menyuruh Rujuk dan Mengaku Lebih Kaya dari Suami

Hwang Jung Eum baru saja mengumumkan kalau dia menggunggat cerai sang suami, Lee Hyung Don. Sebelumnya di 2020, Hwang Jung Eum dan Lee Hyung Don sempat dirumorkan meminta mediasi perceraian. Tapi setahun kemudian, keduanya disebut sudah berbaikan.

Hwang Jung Eum pun sepertinya sudah mantap dengan keputusannya kali ini, apalagi Lee Hyung Don dirumorkan berselingkuh. Berikut ini beberapa balasannya kepada netizen yang menyarankannya buat rujuk!

 
Foto 1 dari 8
Nate Pann

Seorang netizen berkomentar, 'Aku tahu dari mana Hyung Don hyung berasal. Jujur aja, kalau kamu sukses dan kaya, kamu nggak bisa dengan satu wanita saja. Kalau kamu nggak ngerti kenapa pria kaya kemungkinan selingkuh, kamu harusnya nggak pacaran sama dia.' 

Foto 2 dari 8
Nate Pann

Hwang Jung Eum menjawab, 'Aku punya 1000 kali uang lebih banyak dari dia. Apa yang kamu tahu sampai ngomong sembarangan begitu? Terus kalau menuruti logikamu, harusnya aku dong yang selingkuh, soalnya aku punya yang lebih banyak dan sukses. Kamu pikir orang pacaran tahu kalau mau diselingkuhi? Pastinya mereka pacaran karena nggak tahu. Begitulah hidup. Aku menahannya sekali. Itu pertama kalinya aku menahan diri sejak lahir."

Foto 3 dari 8
Nate Pann

Tak cuma begitu saja. Hwang Jung Eum juga menyindir netizen tersebut. "Kamu Lee Young Don ya?". Gara-gara savage-nya ini, netizen Korea menyebutnya bagus buat protes.

Foto 4 dari 8
Nate Pann

Netizen lain berkomentar, 'Apa dosa yang dilakukan anak ini? Maafkanlah suamimu." Hwang Jung Eum menjawab, 'Apa dosa yang aku lakukan (sampai diselingkuhi?'.

Foto 5 dari 8
Nate Pann

Sebelum mengumumkan cerai, Hwang Jung Eum mengunggah foto-foto Jung Hyung Don dengan caption menyindir. "Suamiku yang super manis sangat ganteng. Suamiku adalah Lee Young Don yang hidup sangat sibuk setelah menikah. Kamu sudah hidup sibuk sampai saat ini, sekarang kamu bisa santtai dan menikmati hidup."

Foto 6 dari 8
Nate Pann

Seorang rekan kemudian bertanya, 'Jadi Jung Hyung Don seperti ini?'. Hwang Jung Eum menjawab, 'Dia kelihatan seperti seseorang yang nggak akan kamu ingat setelah melihatnya sekali. Kalau aku ingat-ingat dia sudah bertemu 400 orang.'

Foto 7 dari 8
Nate Pann

Di foto ini, Hwang Jung Eum membuat caption, 'Suamiku Lee Young Don yang lahir di '82. Dia senang banget setelah menerima cokelat.'

Foto 8 dari 8
Nate Pann

Seorang netizen berkomentar, 'Young Don oppa pasti sibuk akhir-akhir ini'. Hwang Jung Eum langsung menjawab, 'Dia sangat sibuk setelah menikah.' Jawaban-jawaban ini mendapat dukungan penuh dari netizen yang menyebut Hwang Jung Eum sangat keren!

Read More

Load More