NCT 127 Berhasil Duduki Puncak 'Weekly Chart' Oricon Untuk Pertama Kalinya dengan Album 'LOVEHOLIC'


Showbiz | Kamis, 25 Februari 2021 16:48
Editor : Gogor Subyakto

Kapanlagi.com - NCT 127 belum lama ini baru saja comeback dengan mini album Jepang mereka bertajuk LOVEHOLIC. Grup K-Pop yang satu ini langsung mendapat respon positif dan meriah dari para NCTzen.

Dengan mini album tersebut, NCT 127 berhasil meraih prestasi membanggakan termasuk duduki tangga lagu populer di Jepang. Penasaran?

1 dari 2 halaman

1. Oricon

Credit: SM Entertainment

Mini-album Jepang ke-2 NCT 127 'LOVEHOLIC' yang dirilis pada tanggal 17 Februari 2021 ini berhasil menduduki puncak 'Daily Album Chart' dan 'Weekly Album Chart' Oricon. Secara khusus, ini merupakan pertama kalinya bagi NCT 127 untuk menempati puncak 'Weekly Album Chart' Oricon dan membuktikan meningkatnya popularitas NCT 127 di Jepang.

Selain itu, album tersebut berhasil menduduki puncak 'Top Album Sales' Billboard Jepang, 'Daily Ranking' Line Music Jepang, 'Real-time Ranking' Rakuten Music, dan 'Top Album' iTunes di 11 negara.

2. LOVEHOLIC

Credit: SM Entertainment

Mini-album Jepang ke-2 NCT 127 'LOVEHOLIC' berisi total 6 lagu, dengan 5 lagu bahasa Jepang seperti, 'gimme gimme', 'First Love', 'Lipstick','Chica Bom Bom', dan 'Right Now', serta 1 lagu Bahasa Korea 'Kick It' yang sebelumnya dirilis melalui full-length album ke-2 NCT 127 'NCT #127 Neo Zone'.

(kpl/ssm)