Tasya Farasya Pamer Progress Rumah Mewahnya 4 Lantai, Siap Open House

Di antara kesibukan Tasya Farasya sehari-hari, akhirnya ia menunjukkan perkembangan rumah barunya yang sudah lama mengalami pembangunan. Rumah empat lantai itu akhirnya menunjukkan wajah yang siap ditunjukkan ke publik.

Beauty influencer ternama ini memperlihatkan hunian impiannya yang megah dengan empat lantai dan kini sudah memasuki tahap akhir. Tasya pun menyebut rumah tersebut sudah hampir rampung dan siap untuk menggelar open house dalam waktu dekat.

Simak juga berita lainnya di Liputan6.com.

Foto 1 dari 12
Instagram.com/tasyafarasya

Setelah sekian lama publik ingin tahu perkembangan pembangunan rumahnya, akhirnya Tasya Farasya spill seperti apa rumah baru yang akan ditinggalinya dengan anak-anak. 

Foto 2 dari 12
Instagram.com/tasyafarasya

"Hello everybody, kita mau cek Rumah Memong, yang akan segera jadii...dan akan segera open house," ungkap Tasya penuh semangat. Rumah mewah itu ia sebut terinspirasi dari Sofia at The Gunawarman yang memiliki desain klasik elegan. 

Foto 3 dari 12
Instagram.com/tasyafarasya

Dalam video yang dibagikan, Tasya memperlihatkan berbagai sudut rumah yang tampak elegan dan modern dengan kesan hangat. Setiap lantai dirancang dengan konsep yang matang serta dilapisi dengan marmer. Mulai dari area ruang tamu, ruang keluarga, kamar tamu, kamar utama hingga studio terasa luas dan nyaman.

Foto 4 dari 12
Instagram.com/tasyafarasya

Desain interiornya memadukan kesan mewah namun tetap hangat, mencerminkan karakter Tasya yang detail dan perfeksionis. Di antara tumpukan material dan beberapa ruangan yang masih dikerjakan oleh tukang, Tasya antusias menunjukkan setiap sudut rumahnya.

Foto 5 dari 12
Instagram.com/tasyafarasya

Salah satu bagian yang paling mencuri perhatian adalah koleksi chandelier mewah yang menghiasi hampir setiap ruangan dengan desain berbeda-beda. Ibu dua anak itu menyebut bahwa lampu gantung yang dipasang ia beli custom, atau dirancang khusus sesuai permintaannya.  

Foto 6 dari 12
Instagram.com/tasyafarasya

Di tengah ruangan di samping tangga ke lantai dua, ada satu chandelier yang menjuntai anggun bak berada di hotel bintang 5 atau istana bertabur emas. Tasya sudah berencana akan sering melakukan OOTD di area itu saking bagusnya area itu. 

Foto 7 dari 12
Instagram.com/tasyafarasya

Di lantai dua ada kamar anak dan kamar utama. Area kamar Ayang, mantan istri Ahmad Assegaf itu merencanakan konsep warna pink kalem untuk dinding dan perabotan. Ia juga sudah mempertimbangkan area yang cukup untuk anaknya agar betah. 

Foto 8 dari 12
Instagram.com/tasyafarasya

Untuk kamar Isa, anak keduanya, Tasya menginginkan warna biru keabu-abuan dengan tema airplane. Warna wallpaper dinding rumahnya juga custom, warna mother of pearl, sebagai perwakilan dirinya. 

Foto 9 dari 12
Instagram.com/tasyafarasya

Master bedroom atau kamar utama yang akan ditempati Tasya memiliki area paling luas dengan chandellier yang indah di tengah. Banyak sekali lemari-lemari dan rak di segala tempat karena ia khawatir barangnya tak muat jika storage-nya tidak banyak. Ia bahkan merelakan area tempat tidur tidak terlalu luas demi bisa menambah storage baju, tas dan make up. 

Foto 10 dari 12
Instagram.com/tasyafarasya

Lantai tiga adalah ruang kerja para staff dan editornya. Lantai yang memang ditujukan untuk area bekerja itu dibuat luas, nyaman bahkan tak kalah mewah dari lantai satu dan lantai 2. 

Foto 11 dari 12
Instagram.com/tasyafarasya

Untuk lantai empat, Tasya tidak minta secara khusus seperti apa desainnya kepada arsitek, ia pasrahkan semuanya mau dijadikan seperti apa sehingga nanti ada element of surprise ketika rumah sudah jadi.

Foto 12 dari 12
Instagram.com/tasyafarasya

Lanjut ke bagian atas, outdoor area terlihat pemandangan sekitar. Area ini bisa dijadikan berkegiatan timnya jika ada acara-acara makan, tahun baruan atau BBQ-an. 

Read More

Load More