Komedian Nurul Qomar Meninggal Dunia, Sempat Berjuang Lawan Kanker Usus


Selebriti | Rabu, 8 Januari 2025 18:14

Kapanlagi.com - Kabar duka kembali menyelimuti dunia hiburan. Komedian Nurul Qomar meninggal dunia pada Rabu (8/1) pukul 17.21 WIB. Hal itu dikabarkan sendiri oleh Siti Maryam, sang istri saat dihubungi awak media.

"Iya (meninggal) jam 17.21," ungkapnya singkat.

Lebih lanjut, Siti Maryam menyebut jenazah Qomar masih di RSUD Tangerang. "Iya masih di RSUD. Mohon doanya ya," imbuhnya.

1 dari 2 halaman

1. Idap Kanker Usus

Qomar (Credit: Youtube/Cumicumi)

Beberapa waktu lalu, Qomar diketahui menjalani perawatan di RSUD Tangerang akibat kanker usus yang kambuh. Menurut cerita dari pihak keluarga, kanker usus yang diderita Qomar telah menjalar ke hati.

"Iya, kanker ususnya menjalar lagi ke hati. Dulu sudah dioperasi, tapi mungkin karena kesibukan Pilkada atau pemilu, jadi begitu," ucap Jarwo.

2. Stadium 4C

Pada tahun 2021, Qomar pernah mengungkapkan melalui akun Instagram pribadinya bahwa ia didiagnosis dengan kanker usus stadium 4C. Hal ini mengejutkan banyak orang karena pada waktu itu Qomar mengaku bahwa penyakitnya terdeteksi setelah ia melakukan pemeriksaan kesehatan rutin.

Penyakit tersebut diketahui setelah Qomar memeriksakan diri ke dokter ahli, yang kemudian mengonfirmasi bahwa ia menderita kanker usus stadium 4C. Untuk mengatasi penyakit ini, Qomar menjalani serangkaian pengobatan, termasuk kemoterapi secara rutin.

Segenap redaksi KapanLagi berduka atas kepergian Qomar. Semoga mendiang mendapat kemuliaan di sisi-Nya. Selamat jalan, Qomar. Karya-karyamu akan selalu dikenang.

(kpl/aal/tdr)