Yasamin Jasem Bintangi Banyak Film Horor Sukses, Akui Nyaman - Pergunakan Kesempatan Untuk Eksplor Akting


Selebriti | Jum'at, 27 Oktober 2023 16:43

Kapanlagi.com - Aktris muda Yasamin Jasem telah membintangi sejumlah judul film horor sukses. Sebut saja MANGKUJIWO, KHANZAB dan teranyar adalah PAMALI: DUSUN POCONG yang berhasil mengumpulkan satu juta penonton lebih.

Horor mendatang Yasamin bertajuk KULTUS IBLIS akan rilis di bioskop pada awal November ini. Dipercaya banyak bermain film yang ditujukan untuk menakut-nakuti penonton, dara berusia 19 tahun tersebut mengaku nyaman.

"Walaupun aku juga nggak menolak kalau ada tawaran genre-genre lain, tapi kalau untuk saat ini nggak apa-apa aku nyaman di horor," kata Yasamin ditemui di Epicentrum XXI, kawasan Rasuna Said, Jakarta Selatan, Kamis (26/10/2023).

1 dari 2 halaman

1. Mengeksplor Akting Lewat Genre Horor

Meski terus bermain dalam film horor, namun peran yang diambil Yasamin Jasem selalu berbeda. Ragam karakter inilah yang ingin ia eksplor untuk mengembangkan performa aktingnya.

"Menjalani dan melihat film horor lagi banyak-banyaknya, mungkin ini kesempatan untuk aku eksplor. Karena walau genrenya sama, karakter yang ditawarkan dan konsep yang diceritakan itu berbeda. Treatment khusus nggak ada yang begitu spesifik, cuma pasti aku minta bantuan sutradara," papar Yasamin.

2. Takut Cap Spesialis Horor

Banyak menerima peran horor membuat Yasamin Jasem sempat khawatir akan mendapat cap aktris spesialis film horor. Namun kini ia santai menjalani hal tersebut.

"Pada awalnya ada ketakutan itu. Karena orang-orang di sekitar suka nanya 'Kamu nggak capek horor? Nggak takut kalau akan berputar di horor aja'," tandas aktris yang memulai karir sejak kecil tersebut.

(kpl/abs/dwn)