Selasa, 05 September 2006 11:07
Mantan peragwati dan foto model kondang Arzetti Bilbina Setyawan merayakan ultah ke 32 secara surprise saat acara fashion show busana muslim di Grand Melia, Jakarta, (04/09). Acara ini cukup mengejutkan bagi Arzetti karena selama ini dirinya tidak pernah merayakan ulang tahun. Biasanya dia hanya merayakan bersama suami dan anak-anak itupun dalam bentuk ucapan saja.
Jumat, 04 Agustus 2006 18:10
Sejumlah selebritis ibukota, antara lain presenter Indy Barends, Sophie Navita, Moza Paramita, peragawati Arzetti Bilbina, dan penyanyi Shelomita meraih penghargaan dari Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan dan Dana Anak-anak PBB (Unicef) atas dukungannya terhadap pemberian air susu ibu (ASI).
Kamis, 15 Juni 2006 14:47
Gara-gara nama suaminya, Didit, disebut-sebut dalam sidang dugaan penipuan di Pengadilan Negeri Bekasi, Selasa lalu, Arzetti jadi kebingungan. Akhirnya bersama Didit, Arzeti menjelaskan semua itu pada wartawan yang mensambangi rumahnya di bilangan Cibubur.
Minggu, 21 Mei 2006 05:27
Kemolekan tubuh Arzeti yang dulu sering ditemui di atas cat walk kini tidak lagi bisa dinikmati, pasalnya bintang model yang baru saja melahirkan anak kedua April lalu ini, kurang pede akibat berat badannya yang naik 4 kg pasca melahirkan. “Ya nih aku sengaja tidak tampil lagi sebagai model, karena badan aku masih gemuk. Aku cuti dulu,” akunya kepada KapanLagi.com.
Minggu, 30 April 2006 18:09
Arzeti Bilbina Setyawan hingga saat ini belum juga kembali ke dunia entertainment. Setelah melahirkan anak keduanya, Dimas, pada 12 Maret lalu, wanita yang biasa disapa Zee itu harus memusatkan perhatian kepada kedua buah hatinya. Terlebih, usia anak pertamanya, Bagas Wicaksono, hanya terpaut satu tahun dengan sang adik.
Selasa, 14 Maret 2006 07:29
Kebahagiaan yang dialami oleh Arzetti Bilbina, bakal juga akan dirasakan oleh Ussy Sulistiawaty. Sebab, menurut prediksi dokter, bintang sinetron JURAGAN LENONG ini akan melahirkan anak pertamanya pada tanggal 21 April 2006.
Senin, 13 Maret 2006 16:08
Setalah nyaris 12 jam berbaring di RS Medistra dan diberikan suntikan induksi untuk merangsang mulas, akhirnya model kondang Arzetti Bilbina melahirkan bayi laki-laki dengan berat 2,9 kg, panjang 45 cm pada Minggu (12/03) pukul 20.45 WIB.
Selasa, 24 Januari 2006 07:00
Model ternama Arzetti Bilbina Setyawan bakal segera menjadi ibu lagi. Usia kandungannya kini sudah memasuki bulan kedelapan. Awal Maret nanti, rencananya anak kedua buah cintanya dengan sang suami, Adhitya Setyawan, diperkirakan dokter akan lahir. "Ya, perutku semakin membesar. Aku bersyukur semua berjalan baik-baik saja sampai saat ini," katanya saat dihubungi kemarin.
Minggu, 11 Desember 2005 18:03
Sudah bukan rahasia, Arzetti Bilbina baru mengetahui dirinya hamil setelah sang janin berusia enam bulan. Tapi, tidak banyak yang tahu, ketika kehamilannya belum terdeteksi, model dan peragawati ini sedang giat-giatnya menurunkan berat badan lewat sebuah produk pelangsing. Lantaran berhasil menurunkan berat badan 15 kg dalam sebulan, Zeti (sapaanya), menjadi spoke person produk tersebut.
Selasa, 29 November 2005 13:10
Menurut orang Jawa apa yang terjadi dengan Arzetti Bilbina, bahwa dirinya 'kesundulan'. Artinya dirinya yang masih menyusui sekarang telah hamil lagi. Padahal anak pertamanya masih berusia 8 bulan dan sekarang hamil 6 bulan.
Selasa, 29 November 2005 06:01
Mantan model papan atas, Arzetti Bilbina saat ini berada dalam kondisi hamil lagi, setelah melahirkan anak pertamanya pada tanggal 18 Maret 2005 lalu. Ibu muda ini mengaku kehamilannya baru diketahui ketika usia kandungannya beranjak pada bulan ke-6. Wah, aneh yah, kok bisa ngga tahu?
Kamis, 20 Oktober 2005 20:25
Keseksian tubuh pada wanita zaman sekarang merupakan
kebutuhan yang harus selalu dipenuhi. Bahkan, dari sebagian mereka ada yang merasa tidak percaya diri ketika keseksian tubuh yang pernah ia miliki menghilang. Lihat saja dengan apa yang dilakukan model cantik, Arzetti Bilbina.
Selasa, 18 Oktober 2005 20:09
Model cantik Arzeti Bilbina (31) ternyata menyukai keluarga besar. Meskipun anak pertamanya, Bagas Wicaksono Rahardisetiawan baru berusia tujuh bulan, ia mengatakan bahwa ia berencana untuk menambah anak lagi.
Minggu, 17 April 2005 16:10
Meski mengetahui bahwa menyusui akan membuat tubuhnya melar, namun model senior Arzeti Bilbina tetap memberikan ASI untuk Bagas Wicaksono Rahadi Setyawan. Ia menilai ASI sangat penting untuk perkembangan buah hatinya itu.
Senin, 14 Maret 2005 12:51
Setelah mengandung lebih dari sembilan bulan lamanya, akhirnya Arzetti Bilbina, model sekaligus presenter melahirkan putra pertama yang sesuai dengan keinginannya melalui proses normal.
Kamis, 21 Oktober 2004 21:18
Meski usia kandungannya telah memasuki bulan kelima, Arzetti Bilbina Husaini (30) tetap menjalankan ibadah puasa. Baginya, justru di bulan puasa ia merasa lebih sehat dan tidak loyo. Zetti-panggilan akrab Arzetti-tetap melakukan kegiatan seperti syuting dan mengajar modelling.
Senin, 18 Oktober 2004 14:12
Usia kandungannya yang memasuki bulan kelima, praktis membuat Arzety Bilbina Husaini menjadi ekstra waspada menjaga kandungannya tersebut. Apalagi beberapa waktu yang lalu, istri dari Aditya Setiawan ini sempat dirawat di rumah sakit.
Jumat, 10 September 2004 22:14
Ledakan bom yang terjadi di depan Kedutaan Australia (kuningan) sempat bikin panik Arzetti Bilbina. Pasalnya, suami Arzetti, Aditya Setiawan, berkantor di Graha Irama, Jalan HR Rasuna Said.
Rabu, 08 September 2004 15:12
Arzety Bilbina dan suaminya tercinta, Didit tengah dilingkupi kebahagiaan. Tujuh bulan mereka menikah dan kini Arzety tengah mengandung 3 bulan.