Ajang pencarian bakat dangdut Indosiar selalu menarik perhatian setiap tahunnya. Diselenggarakan mulai tahun 2014, hingga kini sejumlah ajang seperti Dangdut Academy (DA), Liga Dangdut Indonesia (LIDA) menjadi acara unggulan yang jadi kesukaan netizen.
Ajang itu juga melahirkan sejumlah pedangdut beken yang tak hanya punya suara merdu. Mereka juga visual banget lho! Siapa saja sih para pedangdut tampan jebolan DA & LIDA yang kerap curi perhatian netizen?
Hari Putra disebut sebagai salah satu jebolan LIDA terganteng yang punya banyak fans perempuan mulai dari remaja hingga emak-emak. Pria yang jadi 2nd Runner up LIDA 2020 ini juga telah mendapatkan berbagai penghargaan atas karnyanya.