Nyaris Tak Tertolong Saat Stroke, Tio Pakusadewo Diselamatkan Teman Lama yang Lompat Pagar Rumah
Kisah hidup aktor senior Tio Pakusadewo memang penuh lika-liku. Salah satu pengalaman hidup paling mendebarkan yang pernah ia alami terjadi saat dirinya terserang stroke untuk pertama kalinya. Kala itu, Tio tengah sendirian di rumah pada tengah malam, dalam kondisi yang membuatnya nyaris tak tertolong jika tidak dibantu oleh teman-teman masa kecilnya.
"Itu saya tuh sendiri di rumah, jam 2 pagi alamin linglung terus blackout terus sadar lagi, terus berusaha menghubungi nomer anak-anak tapi gak ada yang nyaut karena jam 2 pagi," ucapnya saat ditemui di jalan Kapten Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (8/4/2025).
Yang menarik, beberapa waktu sebelum kejadian stroke tersebut, Tio justru tengah menjalani syuting film berjudul Bukaan Delapan di mana ia memerankan seorang pasien stroke. Ia sendiri tak menyangka, peran itu akan menjadi semacam pertanda dalam hidupnya.
Hak Cipta: KapanLagi.comĀ®/Irfan Kafril
-
Fashion Selebriti Potret Wanda Hara Pakai Batik, Salfok ke Jenggot yang Bikin Makin Macho
-
Fashion Selebriti Indonesia Pesona Tara Basro Pakai Batik, Stylish Tabrak Motif dan Warna