Akhir Pekan Seru dengan 7 Rekomendasi Film Horor Fantasi Penuh Aksi dan Kisah Menegangkan
Ditulis oleh Muhammad Rayhankhan
Bosan dengan film horor yang itu-itu aja? Film horor fantasi bisa jadi pilihan yang tepat. Genre ini menghadirkan pengalaman menonton yang benar-benar berbeda. Dengan visual memukau dan cerita penuh teka-teki, genre ini membawa penonton ke dalam petualangan.
Jika film horor biasa mungkin lebih fokus pada adegan berdarah dan antagonis brutal, horor fantasi mengajak penonton untuk mengeksplorasi dunia indah yang menyimpan kegelapan di baliknya. Makhluk mitologi yang menakutkan, mantra kuno yang kuat, hingga dunia paralel misterius, menjadi elemen yang membangkitkan rasa kagum sekaligus ketakutan. Semua ini disajikan dengan sentuhan visual yang keren sehingga menciptakan suasana menegangkan dan penuh misteri.
Membangun dunia fantasi yang kompleks memang bukan perkara mudah, itulah mengapa film horor fantasi tidak sebanyak genre horor lainnya. Namun, bagi yang mencari pengalaman menonton unik dan berbeda, berikut adalah 7 rekomendasi film horor fantasi yang sayang untuk kalian lewatkan.
THE WITCH (2015)
Meski lebih cenderung ke horor supernatural, THE WITCH menyuguhkan elemen fantasi gelap yang kental. Film ini berlatar di abad ke-17 dan mengikuti kisah sebuah keluarga yang diasingkan dari komunitasnya dan tinggal di dekat hutan. Mereka mulai mengalami kejadian-kejadian aneh dan mengerikan yang melibatkan penyihir. Atmosfer yang menakutkan, alur cerita yang lambat namun menghantui, serta visual yang mencekam membuat THE WITCH menjadi pengalaman horor yang memikat sekaligus menyeramkan.
Hak Cipta: youtube.com/@A24
-
Fashion Selebriti Potret Wanda Hara Pakai Batik, Salfok ke Jenggot yang Bikin Makin Macho