7 Drama China Terbaik yang Dibintangi Chen Zheyuan, dari Romansa Bikin Baper - Wuxia Aksi Seru
Chen Zheyuan berhasil memikat hati penonton lewat berbagai peran yang ia mainkan dalam drama China. Dari kisah romansa yang penuh emosi hingga aksi wuxia yang mendebarkan, ia selalu berhasil tampil maksimal dan mengesankan dalam drama-drama di berbagai genre berikut ini.
Dengan kemampuan akting yang luar biasa, Chen Zheyuan berhasil membawa karakter-karakternya hidup, memberikan nuansa baru pada setiap drama yang dibintanginya. Artikel ini memberi beberapa drama China terbaik yang dibintangi Chen Zheyuan ini wajib ditonton.
Nah, apa saja drama-drama tersebut? Berikut ini daftar drama China terbaik yang dibintangi Chen Zheyuan dalam berbagai genre. Yuk, langsung saja dicek KLovers!
THE WHITE OLIVE TREE (2025)
Drama THE WHITE OLIVE TREE menjadi drama China terbaik yang dibintangi Chen Zheyuan di tahun 2025. Ia memerankan Li Zan, insinyur peledak yang menyelamatkan reporter Song Ran. Drama emosional ini akan tersedia di Youku dengan kisah cinta yang penuh perjuangan.
Kisah mereka di medan perang sarat idealisme, harapan, serta pergulatan rasa bersalah. THE WHITE OLIVE TREE menawarkan perjalanan emosional mendalam yang membuat penonton larut dalam konflik batin, tragedi, dan keindahan cinta yang sederhana namun kuat.
Hak Cipta: (credit: mydramalist.com)
-
Fashion Selebriti Potret Wanda Hara Pakai Batik, Salfok ke Jenggot yang Bikin Makin Macho