Berita Terbaru
Guns N Roses
Los Angeles, Amerika Serikat
Ditawari Jadi Pembuka Konser Slash, Andi Rif Merinding
Rabu, 12 Mei 2010 12:20Salah satu rocker Indonesia yang dipastikan akan masuk tim rockstar Indonesia sebagai band pembuka Slash adalah Andi Rif. Vokalis band Rif ini mengaku merinding saat pertama kali ditawari untuk tampil sebagai pembuka Slash pada 3 Agustus mendatang di Istora Senayan.
Diiming-Iming Bali, Slash Mau Datang ke Indonesia
Rabu, 12 Mei 2010 11:51Untuk mendatangkan Slash, gitaris kondang Gun N'Roses ke tanah air tentunya bukan hal yang mudah. Promotor pelaksana dipaksa bekerja keras, pontang–panting menghubungi agen, manajemen, dan Slash sendiri di Los Angeles untuk menyakinkan mereka bahwa Indonesia adalah tempat yang aman untuk dikunjungi.
Slash Akan Gelar Tur Promo Album di Jakarta
Rabu, 12 Mei 2010 06:25Istora Senayan pada 3 Agustus mendatang akan diguncang kehadiran salah satu ikon rock dunia, Saul Hudson, yang beken dengan nama Slash. Mantan gitaris Guns N Roses ini akan menggelar tur album solo perdananya bertajuk SLASH.
Slash Berniat Ajak Justin Bieber ke Club Stripptease
Senin, 26 April 2010 12:51Mantan gitaris Guns N Roses, Slash sepertinya berniat membuat Justin Bieber dewasa lebih cepat dari usianya. Kedua musisi ini nampaknya mulai berteman sejak mereka bersama-sama melakukan penerbangan dari Tokyo ke Australia beberapa waktu lalu.
Mike Tramp Bikin Heboh The Best of Rock Legend Concert
Sabtu, 24 April 2010 14:31Musik Rock memang selalu mempunyai taring di dalam percaturan musik di manapun juga. Meskipun himpitan industri musik saat ini seolah menjadikan musik dengan genre keras ini tersisihkan, namun bagi penggemar setianya rock tak akan mati. Itulah yang terjadi di acara The Best of Rock Legend Concert di MU Cafe, Jumat (23/04) malam.
Sarah Azhari Menggoyang Pengunjung Spa
Jumat, 19 Februari 2010 19:06Artis cantik dan bertubuh seksi Sarah Azhari tampil menghibur di Kota Medan. Bertempat di Delta Spa & KTV, Jl. Ir Juanda, Medan, Rabu (17/2) malam, ia benar-benar mampu menggoyang dan memanaskan para pengunjung yang hadir. Walaupun suaranya terbilang hanya pas-pasan, tapi penampilannya yang begitu sensasional menjadi magnet tersendiri bagi ratusan pengunjung yang hadir saat itu.
Slash Siapkan Solo Album
Jumat, 06 November 2009 18:13Ambisi Slash sebagai seorang musisi memang belum mati. Buktinya, mantan gitaris Guns N Roses ini sedang mempersiapkan solo album yang kabarnya akan dilepas awal tahun depan. Tak main-main, Slash mencoba meramu berbagai genre musik dengan mengundang beberapa vokalis untuk mengisi vokal pada album ini.
Rihanna Rekrut Slash di Album Baru
Rabu, 04 November 2009 16:35Bintang RnB, Rihanna berniat menggebrak panggung musik dengan comeback-nya. Dan kali ini dia berniat merekrut gitaris legendaris Slash untuk tampil di album barunya.
Angelz Menggebrak Barikade Pop
Sabtu, 15 Agustus 2009 05:45Mengibarkan kembali panji kejayaan sebuah aliran musik seperti masa silam sepertinya sulit, meski bukan hal mustahil. Tapi tanpa ada yang memulainya, panji-panji tersebut takkan pernah berkibar. Berangkat dari filosofi itu sekelompok musik penyuka musik rock yang menamakan diri Angelz mantap melangkah mengusung panji glamrock agar tetap berkibar di persada.
Guns N Roses Bersiap Kembali ke Israel
Senin, 18 Mei 2009 20:13Setelah meluncurkan album terakhir mereka CHINESE DEMOCRACY akhir tahun lalu, Guns N Roses kini merencanakan untuk menggelar konser di Israel setelah enam belas tahun tak pernah mengadakan show di sana. Sejauh ini rencana tersebut baru dalam tahap pembicaraan dan belum ada kepastian tanggal digelarnya konser.
Craig David Bangga Dekati Michael Jackson
Selasa, 14 April 2009 18:11Penyanyi asal Inggris, Craig David rupanya merasa bangga dan tersanjung, ketika albumnya BORN TO DO IT berada di bawah album king of pop, Michael Jackson pada tahun 1982 THRILLER, menurut sebuah polling mengenai album terbaik sepanjang masa.
Slash Pilih Fergie Daripada Axl Rose
Kamis, 09 April 2009 06:11Mantan gitaris Guns N Roses yang kini memperkuat line up Velvet Revolver, Slash, ternyata mengaku lebih memilih tampil bersama personel Black Eyed Peas, Fergie daripada harus bersama Axl Rose di atas panggung.
Guns N Roses Rekrut Gitaris Baru
Selasa, 24 Maret 2009 22:13Kabarnya, posisi Robin Finck di Guns N Roses baru saja digantikan seorang gitaris bernama DJ Ashba yang sebelumnya sempat bermain untuk Motley Crue. Keputusan mendadak ini harus dibuat lantaran Robin Finck memutuskan untuk kembali bergabung dengan Nine Inch Nails.
GNR Tur Bareng Van Halen
Minggu, 08 Maret 2009 19:41Konser Guns N' Roses yang sudah dinanti-nantikan banyak orang tampaknya akan semakin memanas, karena dikabarkan super grup asal Pasadena AS, Van Halen juga akan menemani Axl dan kawan-kawannya.
Axl Rose Masih Mendendam Pada Slash
Sabtu, 07 Februari 2009 11:43Perseteruan Axl Rose dan mantan rekan sebandnya di Guns N Roses, Slash nampaknya sudah mendarah daging. Axl bersikukuh tidak bakal sudi bereuni selama masih ada Slash. Dalam pernyataannya, rocker ini mengatakan 'salah satu dari kami harus mati' baru akan ada reuni.
Demi Anak, Slash Rela Buang Ular
Selasa, 27 Januari 2009 23:13Bagi penggemar grup rock Guns N Roses, kegemaran sang mantan gitaris mengoleksi ular mungkin bukanlah cerita baru. Slash yang kini memilih bermain bersama Velvet Revolver ini memang seolah tak bisa dipisahkan dari koleksi ularnya. Namun kabarnya ia mulai membuang semua koleksi binatang piaraannya ini menjelang kelahiran putra pertamanya.
Guns N Roses Tak Akan Gelar Konser Gratis
Senin, 05 Januari 2009 22:13Baru-baru ini beredar berita bahwa grup band asal Los Angeles, Guns N Roses akan segera menggelar tur keliling dunia selama dua tahun penuh untuk mempromosikan album terakhir mereka CHINESE DEMOCRACY. Berita ini beredar setelah gitaris band ini, Richard Fortus diwawancarai harian St. Louis, Missouri.
Axl Rose Kecam Game Populer
Jumat, 19 Desember 2008 12:25Pentolan Gun N Roses, Axl Rose mengecam pembuat game populer Guitar Hero. Rocker ini menuduh mereka menggunakan lagu-lagu band tanpa izin. Axl bahkan menulis surat terbuka yang berisi kritik terhadap perusahaan, Activision. Di suart itu Axl mengklaim lagu Welcome To The Jungle dan Sweet Child O' Mine, yang digunakan di game itu 'tanpa izin resmi.'
Guns N Roses - Elvis Presley, Musisi 'Nina Bobo' Terfavorit
Selasa, 16 Desember 2008 10:25Elvis Presley, Guns N Roses, dan Katy Perry cukup bisa mengantar Anda menemui mimpi indah. Tak heran jika mereka dinobatkan sebagai raja musisi pengantar tidur dalam sebuah jajak pendapat.
Axl Rose Tak Tahu Masalah Dr Pepper
Sabtu, 13 Desember 2008 07:33Beberapa waktu yang lalu perusahaan minuman di AS yang bernama Dr Pepper dituntut tim pengacara Guns N Roses lantaran dianggap telah menipu masyarakat Amerika. Namun belakangan diketahui bahwa ternyata Axl Rose sama sekali tak ada hubungannya dengan tuntutan ini.
Guns N Roses Tuntut Perusahaan Minuman
Minggu, 30 November 2008 15:13Pengacara Guns N Roses baru saja mengajukan tuntutan kepada perusahaan minuman di Amerika yang bernama Dr. Pepper dengan tuduhan melakukan penipuan terhadap warga Amerika karena berjanji memberikan minuman kepada semua warga jika album CHINESE DEMOCRACY tak keluar sampai tahun 2008 berakhir.
China Tanggapi Dingin 'CHINESE DEMOCRAZY' Guns N Roses
Rabu, 26 November 2008 19:12China cuma sedikit 'melirik' album baru kelompok band Guns N Roses bertajuk CHINESE DEMOCRAZY yang heboh diperbincangkan. Pemerintah China pada Selasa (25/11) mengatakan bahwa musik tersebut dinilai jelek selain itu juga tidak ngetop.
Album Baru Guns N Roses Diboikot China
Senin, 24 November 2008 17:06Sensor Internet China, Senin (24/11), tampaknya berupaya memblokir para penggemar dari mengakses berbagai laman internet yang berkaitan dengan album pertama Guns N Roses dalam 17 tahun terakhir. Pasalnya pemerintah China menganggap album bertajuk CHINESE DEMOCRACY itu terlalu provokatif.
Guns N Roses - McCartney Rilis Album di MySpace
Jumat, 21 November 2008 17:08Tujuh belas tahun setelah rekaman terakhir mereka, para rocker hebat dasawarsa 1980-an, Guns N Roses, Kamis (20/11), merilis album mereka yang lama tertunda, CHINESE DEMOCRACY secara eksklusif di laman internet MySpace.
Bulan Depan, Guns N Roses Rilis 'CHINESE DEMOCRACY'
Jumat, 24 Oktober 2008 17:22Grup legendaris Amerika, Guns N Roses, akan meluncurkan album asli pertama mereka dalam 17 tahun terakhir, dengan rilis karya mereka yang sudah lama dinantikan, CHINESE DEMOCRACY, demikian menurut sebuah pernyataan, Kamis (23/10).
Advertisement
Advertisement