Foto profil Indra Bruggman


Indra L. Brugman Bangun Rumah, Mau Nikah?

Kamis, 26 Januari 2006 08:38
Pesinetron ganteng Indra L. Brugman mengaku kalau dirinya sedang getol membangun sebuah rumah. Tak ayal, Indra pun harus banting tulang dengan keras untuk kejar setoran guna membiayai pembuatannya. Oleh karena itu saat ini dirinya tengah sibuk membintangi 4 judul sinetron. Kabarnya, pembangunan rumah ini dikarenakan dirinya berkeinginan untuk segera mengakhiri masa lajangnya alias menikah. Wah bener tuh Ndra?

Indra L. Bruggman, Tak Lupakan Jasa 'Contoh Management'

Rabu, 25 Januari 2006 08:08
Meski telah hengkang dari Contoh Management, aktor Indra L. Bruggman mengaku tetap memberikan setoran pada mantan bos-nya tersebut. Pasalnya, dari empat judul sinetron yang saat ini dilakoninya, dua di antaranya diperoleh Indra saat ia masih tergabung dalam Contoh Management. Makanya, biar bagaimanapun, dia harus tetap menyetorkan sebagian pendapatannya sesuai dengan isi perjanjian yang ditandatanganinya.

RCTI 'Contek' Sinetron TV Tetangga?

Rabu, 25 Januari 2006 05:01
Dunia sinetron Indonesia pernah larut dalam hingar-bingarnya 'genre' sinetron religius. Kali ini, RCTI sebagai stasiun televisi swasta tertua, akan menampilkan sinetron dewasa tentang kehidupan wanita malam yang berjudul BUNGA MALAM, yang akan ditayangkan tiap hari Rabu, mulai tanggal 1 Februari mendatang.

Indra Brugman Masih Eksis di Dunia Hiburan

Senin, 28 November 2005 12:46
Indra Brugman merupakan salah satu bintang yang meraih tenar lewat Contoh Management milik Benny Simanjutak. Setahun sudah ia meninggalkan Contoh, meski beberapa kalangan sempat memprediksi ia tak bakal bertahan di dunia entertainmen selepas dari naungan management yang membesarkannya, namun sepertinya Indra berhasil membuktikan kalau ia tetap bisa eksis.

Nova Eliza Cedera Tulang Ekor Saat Syuting

Kamis, 04 Agustus 2005 07:13
Sinetron JALAN JAKSA produksi Multi Vision Plus ternyata menyisakan satu pengalaman cukup pahit bagi aktris Nova Eliza, yang cedera di tulang ekornya lantaran terjatuh saat syuting adegan perkelahian.

Indra L Bruggman Cs Gugat Pemilik Studio Foto Rp5 Miliar

Kamis, 21 April 2005 21:35
Indra L Bruggman, Jonathan Fritzy, Laura Antonnieta dan Dhini Aminarti--akan melaporkan Eva Bun, pemilik studio foto Octopus Studio, ke polisi. Pasalnya, dua surat somasi yang mereka layangkan, terkait pencatutan foto mereka, tidak mendapatkan respon dari pihak Eva Bun.

Indra Bruggman dan Dhini Aminarti Putus Lagi?

Minggu, 07 November 2004 15:17
Kembali hubungan asmara Indra Lesmana dengan Dhini Aminarti mengalami masalah. Keduanya bahkan dikabarkan sudah tak lagi menjalin kemesraan. Jika benar tentu saja ini untuk kedua kalinya mereka putus. Yang pertama, mereka sepakat untuk merajut benang kasih kembali setelah merasa masih sama-sama menyimpan cinta. Tapi bagaimana untuk yang kedua kali ini?

Tiga Pemain Senotron Pria Indonesia Ikuti Casting Film Luar Negeri

Senin, 12 Juli 2004 11:37
Tiga pemain sinetron top Indonesia siap bermain dalam sebuah film layar lebar yang dibidani Swiss, Inggris, Jerman, dan Austria. Adalah Steve Emmanuelle, Indra Lesmana Bruggman, dan Jonathan Frizzy tengah bersiap di-casting untuk film yang belum diketahui judulnya itu.

Keinginan Indra Bruggman untuk Bangun Masjid di Tasikmalaya

Selasa, 06 Juli 2004 10:38
Pemain sinetron remaja Indra Lesmana Bruggman berkeinginan kuat suatu saat dapat membangun masjid di kampung halamannya di Tasikmalaya, Jawa Barat. Keinginan tersebut, menurut Indra, bukan untuk mendapatkan pujian melainkan untuk mendapatkan pahala dan kebaikan. Indra sadar selama ini dirinya bukan seorang yang taat. Namun, ia memastikan keluarganya adalah seorang muslim yang sangat religius.

Belanja di Butik Indra L. Brugman

Selasa, 01 Juni 2004 17:37
Indra L. Brugman diam-diam tengah merintis bisnis butik. Indra membangun bisnis baju dibantu kakak perempuan pemain sinetron berwajah ganteng ini. Mereka menyewa sebuah bangunan di kawasan Tebet, Jakarta Selatan. Butik itu menyediakan berbagai baju merek impor. Indra mengaku membeli stok pakaian dari Thailand, Singapura, dan Swiss. "Modelnya eksklusif," kata dia. Soal harga, kata Indra, bisa ditawar. "Asal jangan terlalu murah," lanjut bujang kelahiran 8 Mei 1981 ini.

Indra L Bruggman Rayakan Ultah Bersama Kerabat

Selasa, 11 Mei 2004 08:16
Pemain sinetron Indra Bruggman merayakan ulang tahun yang ke-23 di sebuah cafe di Taman Ria, Jakarta Pusat. Ulang tahun kali ini tidak terlalu meriah dan hanya dihadiri kerabat dan kru sebuah sinetron. "Kebetulan ada kru dan produser yang sama-sama ulang tahun," kata Indra.

Indra Brugman Buka Usaha Butik

Selasa, 04 Mei 2004 14:37
Tidak ada angin, tidak ada hujan, tiba-tiba, aktor keren Indra L Brugman (24) buka usaha butik pakaian di Jakarta. Bisnis yang dijalani bukan lantaran dirinya sepi order syuting. Cowok yang ngetop lewat sinetron Siapa Takut Jatuh Cinta ini malah tengah menjalani syuting untuk 4 sinetron. Jadi, baginya tidak ada kaitan antara syuting dengan bisnis butik.

Indra L Brugman Mulai Seriusi Bisnis Butiknya

Senin, 03 Mei 2004 21:30
Artis sinetron Indra L Brugman sedang merintis bisnis baru. Sebuah butik miliknya baru beberapa bulan didirikannya bersama Rani, kakaknya. "Ini memang bisnis yang menuntungkan, dan lagi mumpung ada yang mengerjakan," papar Indra.

Indra L. Brugmann Sehari Cuma Makan Dada Ayam

Sabtu, 17 April 2004 06:14
Begini kalau selebriti lama tak muncul. Sekali kelihatan di hadapan umum, ada saja yang digosipkan. Indra Lesmana Brugmann, misalnya. Lama tak kelihatan, bintang sinetron kelahiran Tasikmalaya, Jawa Barat, 8 Mei 1981, ini dikabarkan ke luar negeri. Konon, Indra operasi plastik.