6 Potret Park Bo Gum dan Kim So Hyun di Drama Korea Terbaru, 'GOOD BOY' yang Bakal Tayang 31 Mei 2025

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diterbitkan:

6 Potret Park Bo Gum dan Kim So Hyun di Drama Korea Terbaru, 'GOOD BOY' yang Bakal Tayang 31 Mei 2025
Park Bo Gum dan Kim So Hyun drama GOOD BOY (credit: Instagram.com/jtbcdrama/)

Kapanlagi.com - Park Bo Gum dan Kim So Hyun akan beradu akting dalam drama Korea JTBC terbaru berjudul GOOD BOY. Dijadwalkan tayang perdana pada 31 Mei 2025, sejumlah akun media sosial resmi JTBC merilis beberapa potret dua bintang ternama ini dalam adegan drama.

Park Bo Gum dan Kim So Hyun akan beradu akting sebagai mantan atlet Olimpiade yang kini menjadi polisi. Drama Korea terbaru ini siap menyuguhkan aksi, komedi, dan kisah emosional yang tak terduga.

Kisah drama Korea GOOD BOY berpusat pada Yoon Dong-Joo (Park Bo Gum), mantan peraih medali emas tinju Olimpiade. Dan, Ji Han-Na (Kim So Hyun), mantan atlet menembak peraih medali emas. Keduanya bersama mantan atlet Olimpiade lainnya, membentuk tim polisi khusus yang menggunakan keahlian unik mereka untuk memberantas kejahatan. Berikut potretnya KLovers.

1. Teaser Perdana GOOD BOY, Aksi Menegangkan Park Bo Gum!

Teaser Perdana GOOD BOY, Aksi Menegangkan Park Bo Gum!

Pada 1 Mei 2025, akun Instagram resmi JTBC Drama, @jtbcdrama, merilis teaser perdana GOOD BOY. Cuplikan singkat ini langsung mencuri perhatian penggemar. Teaser tersebut menampilkan Park Bo Gum yang babak belur dan penuh luka. Ada pula sejumlah adegan aksi yang memperlihatkan sedikit alur cerita dari drama GOOD BOY. Sementara itu, drama Korea terbaru ini akan tayang pada 31 Mei 2025 dalam 16 episode.

(Kondisi Fahmi Bo makin mengkhawatirkan, kini kakinya mengalami sebuah masalah hingga tak bisa digerakkan.)

2. Park Bo Gum sebagai Yoon Dong-Jo, Mantan Petinju yang Menjadi Polisi

Park Bo Gum sebagai Yoon Dong-Jo, Mantan Petinju yang Menjadi Polisi

Park Bo Gum memerankan karakter Yoon Dong-Joo, mantan petinju peraih medali Olimpiade. Setelah pensiun, ia memilih jalur berbeda dengan menjadi polisi. Teaser menunjukkan transformasi karakternya yang penuh lika-liku.

Perjalanan hidup Yoon Dong-Joo yang keras dan penuh luka tersirat dari berbagai adegan brutal dalam teaser. Teaser tersebut juga memperlihatkan tantangan mereka menghadapi profesi barunya.

3. Kim So Hyun sebagai Ji Han-Na, Mantan Atlet Menembak yang Tegas

Kim So Hyun sebagai Ji Han-Na, Mantan Atlet Menembak yang Tegas

Kim So Hyun berperan sebagai Ji Han-Na, seorang petugas patroli senior yang dulunya atlet menembak. Ia akan beradu akting dengan Park Bo Gum dalam tim kepolisian yang sama.

Teaser menampilkan sedikit aksi Ji Han-Na yang memukau saat menembak. Kemampuannya sebagai mantan atlet menembak akan menjadi senjata andalannya dalam menjalankan tugas sebagai polisi.

4. Genre Aksi, Olahraga, Romantis, dan Komedi dalam Satu Drama

Genre Aksi, Olahraga, Romantis, dan Komedi dalam Satu Drama

Drama Korea GOOD BOY menggabungkan berbagai genre dalam satu alur yang menarik. Selain aksi dan olahraga, drama ini juga akan menyuguhkan kisah romantis dan komedi. Adegan-adegan antara Han Na dan Dong Joo menimbulkan spekulasi tentang kemungkinan adanya romansa. Namun, belum ada kejelasan apakah mereka hanya rekan kerja atau lebih dari itu.

5. Aksi Memukau Park Bo Gum dan Kim So Hyun

Aksi Memukau Park Bo Gum dan Kim So Hyun

Teaser drama Korea GOOD BOY menampilkan adegan-adegan aksi yang mendebarkan. Baik Park Bo Gum maupun Kim So Hyun, sama-sama menunjukkan kemampuan akting dan aksi yang memukau.

Park Bo Gum menampilkan adegan perkelahian yang intens, sementara Kim So Hyun tampil memukau dengan aksinya menembak. Keduanya akan berhadapan dengan berbagai kasus kejahatan yang menantang. Dengan kemampuan akting dan aksi yang mumpuni, Park Bo Gum dan Kim So Hyun dijamin akan memberikan penampilan yang spektakuler dalam drama GOOD BOY.

6. Pemeran Pendukung yang Tak Kalah Menarik

Pemeran Pendukung yang Tak Kalah Menarik

Selain Park Bo Gum dan Kim So Hyun, GOOD BOY juga dibintangi oleh sederet aktor dan aktris berbakat lainnya. Di antaranya, Oh Jung-se sebagai Min Joo Young, Lee Sang-yi sebagai Kim Jong Hyeon, Heo Sung-tae sebagai Ko Man Sik, dan Tae Won-seok sebagai Sin Jae Hong.

Para pemeran pendukung ini diyakini akan memberikan warna tersendiri pada drama ini. GOOD BOY tayang perdana di JTBC. Drama ini akan tersedia untuk streaming di Netflix dan Disney+ di Korea Selatan, dan di Amazon Prime Video secara global.

Itulah potret Park Bo Gum dan Kim So Hyun di drama GOOD BOY. Ikuti kabar terbaru selebriti hanya di Kapanlagi.com. Kalau bukan sekarang, KapanLagi?

Rekomendasi
Trending