Foto profil Sacha Baron Cohen


Sacha Baron Cohen Gabung 'DJANGO UNCHAINED'

Rabu, 16 November 2011 06:13
Walaupun peran yang ada bukan peran besar namun sutradara Quentin Tarantino sepertinya sudah terlanjur naksir Sacha Baron Cohen. Karena itu pula Tarantino berusaha mati-matian mendapatkan Baron Cohen untuk memerankan seorang penjudi yang sempat 'bersinggungan' dengan Django.

Belum Rampung Pun 'HUGO' Sudah Dapat Tepuk Tangan

Selasa, 11 Oktober 2011 22:13
Jarang ada film yang belum rampung namun sudah ditayangkan di hadapan para pengunjung festival film. Ketakutan bakal mendapat cercaan jelas menghantui para sutradara dan produser. Sayangnya itu tidak berlaku untuk Martin Scorsese. Dengan percaya diri tinggi sutradara ini memamerkan HUGO yang belum rampung dan hebatnya, para penonton menyambut film ini dengan tepuk tangan riuh.

Jesse Eisenberg Punya Trik Untuk Menghilang

Minggu, 12 Juni 2011 14:13
Kalau sebelumnya Jesse Eisenberg lebih memilih berada di balik layar kesuksesan Facebook dalam THE SOCIAL NETWORK, kini aktor muda ini bersiap-siap pamer trik untuk menghilang. Ya, Jesse Eisenberg bakal jadi seorang penyulap. Sayangnya dalam film ini nantinya Jesse memanfaatkan teknik menghilangnya untuk merampok.

Anna Faris Ditawar Sang Diktator

Rabu, 04 Mei 2011 19:13
Anna Faris memang spesialis komedi. Entah sudah berapa banyak film dari genre ini yang ia bintangi. Jadi, rasanya tidak salah jika Paramount Pictures berminat memasangkan aktris ini dengan Sacha Baron Cohen dalam film berjudul THE DICATOR yang konon diadaptasi dari novel karya Saddam Hussein yang berjudul ZABIBAH AND THE KING.

Sacha Baron Cohen, Sang Diktator

Jumat, 21 Januari 2011 20:13
Dari panggung musik, kini Sacha Baron Cohen harus bersiap-siap menjadi seorang kepala negara di sebuah negara di Timur Tengah. Entah bagaimana jadinya aktor yang bakal memerankan Freddie Mercury ini saat menjadi seorang diktator nanti karena sepertinya film ini bukanlah film komedi seperti yang biasa dibintangi aktor asal Inggris ini.

Sacha Baron Cohen, Calon Utama Remake 'TORRENTE'

Jumat, 17 Desember 2010 08:13
Meski belum bisa dipastikan namun sepertinya Sacha Baron Cohen adalah calon kuat pemeran utama dari remake TORRENTE yang saat ini sedang direncanakan. Kalau melihat karakter dari film ini, sepertinya pemilihan Cohen ini memang sangat masuk akal. Karakter Torrente ini memang digambarkan sangat menjengkelkan layaknya karakter-karakter yang pernah dimainkan Cohen sebelumnya.

Sacha Baron Cohen Digugat Juru Kamera

Kamis, 28 Oktober 2010 20:13
Film BRUNO boleh saja sudah ditayangkan setahun yang lalu namun masalah yang meliputi film ini, termasuk Sacha Baron Cohen yang membintanginya, masih tetap berlanjut. Setelah beberapa gugatan, sekali lagi Sacha menghadapi gugatan hukum. Kali ini dari juru kamera bernama Mike Skiff.

Sacha Baron Cohen Jadi Freddie Mercury

Jumat, 17 September 2010 18:13
Entah apa jadinya kalau Sacha Baron Cohen memerankan Freddie Mercury, sang vokalis Queen, tapi yang pasti kabar menyebutkan kalau komedian ini memang bakal memerankan vokalis flamboyan ini. Dari data yang beredar juga sepertinya ini bukan cuma rumor belaka.

Sacha Baron Cohen Jadi Kepala Stasiun Kereta Api

Jumat, 28 Mei 2010 19:13
Setelah beredar kabar kalau ia akan bermain dalam film MEN IN BLACK 3, kini muncul kabar kalau Sacha Baron Cohen akan jadi kepala stasiun kereta api dalam sebuah film yang akan diarahkan oleh Martin Scorsese. Belum jelas judul apa yang akan dipakai film ini namun yang pasti film ini akan dibuat berdasarkan sebuah buku cerita anak-anak.

Sacha Baron Cohen Dapat Kado Kambing Jantan

Selasa, 27 April 2010 22:13
Sacha Baron Cohen memang bukan aktor 'sewajarnya' dan tak terlalu mengherankan kalau ia mendapat kado yang tak 'sewajarnya' juga. Ini bukan sekedar adegan film karena kabarnya Paramount Pictures benar-benar mengirimkan kado berupa dua ekor kambing jantan buat aktor sekaligus komedian asal Inggris ini.

Pernikahan Sacha Baron Cohen Dihadiri Enam Orang

Rabu, 24 Maret 2010 18:13
Biasanya, pernikahan adalah saat-saat paling membahagiakan dan biasanya orang ingin mengundang semua orang yang mereka kenal untuk datang di hari spesial ini. Lain lagi dengan Sacha Baron Cohen yang katanya hanya mengundang enam orang saja untuk menghadiri pernikahannya dengan Isla Fisher di Paris beberapa hari yang lalu.

Gara-Gara Sacha, Isla Fisher Tak Bisa Datang ke Oscar

Jumat, 05 Maret 2010 22:13
Sekali lagi ulah Sacha Baron Cohen terbukti merugikan. Mungkin Sacha tak bermaksud buruk namun selera humornya yang 'unik' akhirnya membuatnya gagal jadi presenter Oscar. Buruknya lagi, Isla Fisher, sang tunangan, pun bisa jadi tak akan bisa datang ke acara yang dipenuhi para bintang ini.

Sacha Baron Cohen Batal Tampil di Oscar

Jumat, 05 Maret 2010 19:13
Sacha Baron Cohen memang kontroversial. Berkali-kali ulah komedian asal Inggris ini membuat gerah orang lain termasuk para pesohor. Karena ulahnya pula Sacha akhirnya batal jadi salah satu presenter dalam Oscar nanti. Konon, masalahnya adalah pada skenario kecil yang dibuat Sacha saat tampil nanti.

Sacha Baron Cohen Tampil di Oscar

Selasa, 02 Maret 2010 05:23
Sacha Baron Cohen akhirnya tampil di Oscar juga. Bintang kontroversial pemeran film BORAT dan BRUNO ini akan bergabung dengan jajaran pembaca-pembaca nominasi papan atas, semisal Zac Efron, Ben Stiller, dan Milley Cyrus.

Sacha Baron Cohen Pilihan Awal Host Oscar

Senin, 22 Februari 2010 23:05
Nama Sacha Baron Cohen awalnya muncul sebagai kandidat kuat pembawa acara Oscar tahun ini, kata sebuah berita. Aktor komedian berumur 37 tahun, yang dikenal akan aktingnya sebagai Borat dan Bruno, adalah pilihan awal para produser, Adam Shankman dn Bill Mechanic.

Sacha Baron Cohen Digugat Pria Palestina

Senin, 25 Januari 2010 21:13
Sacha Baron Cohen memang kadang keterlaluan. Aktor asal Inggris ini kadang tak ragu-ragu mempermainkan orang dalam film-filmnya. Kali ini ia harus berhadapan dengan hukum karena ada seorang pria asal Palestina yang merasa telah dirugikan oleh ulah Sacha yang menggambarkan pria ini terlihat seperti seorang teroris dalam film terakhirnya, BRUNO.

Sacha Baron Cohen Dituntut Aktivis Palestina

Rabu, 09 Desember 2009 14:40
Bintang BRUNO, Sacha Baron Cohen, dilaporkan telah dituntut sebesar 70 juta Poundsterling. Pasalnya, dia dituduh menyebarkan fitnah dalam flick komedi yang dibintanginya.

Sacha Baron Cohen Dilarang Main di Malaysia

Rabu, 30 September 2009 18:13
Seperti bisa diprediksikan dari awal, film terbaru Sacha Baron Cohen yang berjudul BRUNO dilarang ditayangkan di Malaysia karena dianggap terlalu vulgar dan jelas-jelas mempertontonkan gaya hidup kaum gay. Yang jelas ini bukan pertama kalinya film ini dilarang ditayangkan.

Sacha Baron Cohen Diancam Teroris

Kamis, 23 Juli 2009 16:33
Kelucuan Sacha Baron Cohen mendadak sirna. Ia merasa ketakutan setelah menerima ancaman pembunuhan yang dipercaya berasal dari sebuah grup teroris. Sacha menduga semua ini ada hubungannya dengan film yang dibintanginya belum lama ini.

'BRUNO' Rajai Box Office

Senin, 13 Juli 2009 15:01
Sacha baron Cohen memang benar-benar paling bisa membuat geger dunia. Setelah muncul dengan karakter Borat beberapa tahun lalu, kini ia hadir mencetak box office dengan peran yang tak kalah kontroversial sebagai Bruno. Tercatat, film tersebut mampu meraup US$30 juta di minggu pertama pembukaannya.

Eminem Tertawakan Lelucon Bruno di MTV

Kamis, 04 Juni 2009 17:10
Walaupun Eminem tampak marah dan langsung pergi meninggalkan ajang MTV Movie Awards 2009 saat Bruno, karakter gay buatan Sacha Baron Cohen, jatuh di atasnya, namun ternyata dia mengaku jika itu cuma akting.

Dijatuhi Bruno, Eminem Minggat Dari MTV Movie Awards

Senin, 01 Juni 2009 16:01
Mungkin kejadian ini bisa dibilang aneh dan memalukan, namun tetap saja menghibur. Pasalnya, Sacha Baron Cohen, berperan sebagai Bruno, yang didapuk untuk membacakan pemenang kategori Best Male Performance dalam MTV Movie Awards 2009 menjatuhi Eminem, rapper yang terkenal benci dengan gay.

Cameron Diaz Bakal Bacakan Nominasi Golden Globe

Selasa, 06 Januari 2009 06:22
Bintang Hollywood Cameron Diaz bersama Chris Rock dan sederet bintang lainnya dijadwalkan akan tampil di panggung penganugerahan Golden Globe. Mereka akan membacakan nominasi penerima penghargaan film bergengsi setelah Academy Award itu.

Demi Depp, Tim Burton Bakal Sutradarai 'PIRATES 4'?

Sabtu, 11 Oktober 2008 08:43
Kabar-kabar hangat tentang PIRATES OF THE CARRIBEAN 4 memang sedang laris beredar, ditambah lagi dengan isu bahwa Johnny Depp adalah aktor dengan bayaran terbesar karena mendapatkan lebih dari 4 miliar untuk kembali berperan sebagai Captain Jack Sparrow.

Sacha Cohen Jual 'ACCIDENTES'

Rabu, 23 Juli 2008 14:42
Sacha Baron Cohen, yang lebih dikenal sebagai 'Borat', telah menjual ACCIDENTES - film komedi tentang seorang pengacara yang kemudian menjadi pahlawan - kepada studio film Fox, lapor majalah Variety, Selasa (22/7).