Sabtu, 22 Desember 2012 17:21
Bila komedian yang menggarap sebuah film tentang kiamat, tentulah gambaran kiamat yang diusung berbeda dengan yang banyak digarap sebelumnya.
Selasa, 28 Februari 2012 18:19
Walaupun tidak punya kesempatan untuk menyentuh prestisiusnya piala Oscar, namun setidaknya Seth Rogen punya penghargaan lain yang bisa disabet. Kali ini, bintang 50/50 tersebut berhasil meraih gelar Stoner of the Year dari majalah High Times.
Jumat, 23 Desember 2011 22:13
Sebenarnya ini adalah proyek lama, bahkan lebih lama dari THE A-TEAM yang beredar 2010 lalu. Semula, THE B TEAM ini adalah film cop-comedy yang kemudian terpaksa harus berganti judul menjadi THE OTHER GUYS gara-gara beredarnya THE A-TEAM. Kini, judul ini muncul lagi namun bukan sebagai sekuel dari THE OTHER GUYS.
Sabtu, 01 Oktober 2011 11:08
Aktor sekaligus penulis yang telah menghasilkan banyak karya ini sempat membuat pengakuan mengejutkan. Sebagaimana dilansir dari contactmusic, ternyata hasil kerjanya selama ini tidak lepas dari pengaruh mariyuana yang dikonsumsinya setiap menulis karyanya.
Jumat, 18 Maret 2011 08:13
Tahun ini Megan Fox memang tak punya jadwal untuk muncul di layar lebar namun itu bukan berarti bahwa karier aktris yang sering disebut sebagai kembaran Angelina Jolie ini lantas kehabisan peran. Muncul berita kalau saat ini Megan sudah tercatat sebagai salah satu pemeran film yang merupakan spin-off dari KNOCKED UP yang beredar di tahun 2007 lalu.
Jumat, 04 Maret 2011 21:40
Setelah sempat kehilangan berat badan akibat memerankan salah satu tokoh dalam film THE GREEN HORNET, Seth Rogen sepertinya harus kembali seperti semula. Pria ini harus kembali memakai baju ukuran besar karena bobotnya kembali naik. Seth kembali gemuk setelah berhenti melakukan olah raga dan latihan secara intens demi perannya sebagai superhero dalam film yang diadaptasi dari komik tersebut.
Kamis, 03 Maret 2011 23:50
Usai ajang ajang Academy Awards (27/02), James Franco tiba-tiba menghilang. Pria yang menuai kritikan akibat penampilan buruknya bersama Anne Hathaway saat membawakan acara Academy Awards itu pada awalnya berencana mengadakan pesta di Supper Club setelah acara usai. Ternyata James menghilang di penghujung acara. Seorang narasumber mengatakan bahwa beberapa artis seperti Seth Rogen, Kevin Spacey, dan aktor-aktor lain dari TV show '90210' semuanya hadir dalam pesta tersebut. Namun, James tidak terlihat di sana.
Selasa, 18 Januari 2011 19:13
Seth Rogen boleh menarik nafas lega karena film yang ia bintangi langsung bertengger di puncak tangga box office Amerika Utara di pekan pertama perilisannya. TRUE GRIT yang sebelumnya menguasai posisi terhormat pun mau tak mau harus rela tempatnya digantikan oleh THE GREEN HORNET. Sementara itu COUNTRY STRONG yang sebelumnya di posisi aman harus rela keluar dari sepuluh besar.