Agama Suami Dipertanyakan, Aura Kasih Beri Jawaban Menohok ke Netizen

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diperbarui: Diterbitkan:

Agama Suami Dipertanyakan, Aura Kasih Beri Jawaban Menohok ke Netizen
Aura Kasih ©Instagram/aurakasih

Kapanlagi.com - Aura Kasih mengunggah sebuah foto edisi lebaran tahun ini di Instagram pribadinya pada Minggu (24/5/2020). Ia mengunggah foto dirinya sendiri mengenakan gamis dan kain di kepalanya.

Dalam keterangan unggahan tersebut pun, ibu satu anak ini menuliskan kondisi yang sedang dihadapinya. Ia mengungkapkan bahwa dirinya terpaksa berada di rumah saja untuk lebaran kali ini.

"Edisi lebaran di rumah aja," tulisnya singkat dalam keterangan unggahan.

1. Komentari Agama Suami

Netizen pun meninggalkan beragam tanggapan di kolom komentar unggahan tersebut. Banyak dari mereka yang mengucapkan selamat hari raya untuk Aura dan keluarganya.

Namun di antara semua komen, ada komentar yang cukup menarik perhatian. Salah satu netizen menyinggung perkara agama suami Aura Kasih.

"Suaminya Kristen, dia Muslim. Bingung deh," tulis netizen tersebut.

(Lesti sedang hamil anak ketiga, dan saat ini sedang ngidam hal yang di luar nurul!)

(Amanda Manopo resmi menikah, ini curhatan pertamanya setelah jadi istri Kenny Austin.)

Rekomendasi
Trending