Selamat! Mantan Penyanyi Cilik Chikita Meidy Resmi Menikah Dengan Kekasihnya
Diperbarui: Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Kebahagiaan tengah dirasakan oleh mantan artis cilik Chikita Meidy. Pasalnya, Minggu (8/7/2018) wanita 27 tahun itu melangsungkan pernikahan dengan sang kekasih bernama Indra Adhitya di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan.
Adat Minang begitu terasa di acara pernikahan Chikita Meidy dan Indra Adhitya. Memakai busana Koto Gadang, Indra Adhitya begitu tenang saat memasuki ruangan akad nikah.
Sebelum Indra mengucapkan ijab qabul, Cikita lebih dulu meminta izin dan memohon doa dari kedua orang tuanya. Tak lama berselang, Indra langsung bersamalaman dengan penghulu untuk mengucapkan ijab qabul.
Advertisement

"Saya terima nikah dan kawinnya Chika Cecilia Oktaviany binti Tofna Meddy, dengan mas kawin tersebut tunai," ucap Indra Adhitya. Doa-doa pun dipanjatkan para tamu yang hadir, usai Indra mengucapkan ijab dan kabul.
Kini keduanya pun resmi menjadi pasangan suami istri. Indra Adhitya mempersembahkan maskawin berupa seperangkat alat shalat dan emas seberat 25 gram.
Alasan dibalik angka 25 gram tersebut, bagi Chikita memberikan sejarah sendiri. Karena di angka 25 merupakan tanggal mereka jadian. Ya, tanggal mereka memulai sebuah hubungan.
Simak Berita Lainnya:
Chikita Meidy Bersedih, Ingin Bersama Keluarga di Hari Terakhir Sebelum Nikah
Sempat Kemalingan, Chikita Meidy Prewed Setelah Tangan Berdarah-Darah
Ikut Dikerjai Saat Bridal Shower, Kekasih Chikita Meidy Diarak Keliling Komplek
Jelang Pernikahan, Chikita Meidy Tak Tahu Jika Dirinya Dibuatkan Bridal Shower
Chikita Meidy Sebut Beruntung Dipinang Orang Keuangan, Apa Ya Alasannya?
(Lesti sedang hamil anak ketiga, dan saat ini sedang ngidam hal yang di luar nurul!)
(kpl/far/frs)
Fikri Alfi Rosyadi
Advertisement
-
Event Indonesia Liputan6.com Hadirkan 'LagiDiskon' Dalam Rangka Harbolnas