Ayu Ting Ting - Boy William Battle Sama Sarwendah - Giorgino, Tampil Kompak

Ayu Ting Ting dan Boy William, serta Sarwendah dan Giorgino Antonio, sukses mencuri perhatian publik lewat unggahan seru yang beredar di Instagram. Dalam video yang diunggah melalui akun resmi, mereka terlihat melakukan dance challenge dengan gaya penuh chemistry. Berikut potretnya KLovers.

Baca artikel lainnya dengan topik yang sama di Liputan6.com.

Foto 1 dari 7
(credit: Instagram.com/boywilliam17/)

Dalam video yang diunggah, Ayu Ting Ting dan Boy William tampil kompak saat melakukan dance challenge. Keduanya menampilkan ekspresi kocak saat menari berdampingan di depan kamera.

Foto 2 dari 7
(credit: Instagram.com/boywilliam17/)

Ayu Ting Ting tampil dengan busana semi formal bernuansa hitam dan putih. Sementara, Boy William tampil dengan jaket putih dan celana gelap, menunjukkan busana mereka yang serasi.

Foto 3 dari 7
(credit: Instagram.com/boywilliam17/)

Sementara itu, Sarwendah dan Giorgino Antonio tampil dengan gaya berbeda. Kali ini, keduanya memakai busana serba hitam.

Foto 4 dari 7
(credit: Instagram.com/boywilliam17/)

Dalam momen ini, Sarwendah dan Giorgino Antonio melakukan dance challenge dengan saling bertukar tatapan. Ekspresi gemas terekam saat Sarwendah tampak salting.

Foto 5 dari 7
(credit: Instagram.com/boywilliam17/)

Unggahan tersebut disertai caption yang menandai kolaborasi terbaru mereka. Boy William menyebut momen ini sebagai dance battle. "Boyu lawan sargio kalo dance battle menang siapa? LOL "tulisnya dalam unggahan Instagram.

Foto 6 dari 7
(credit: Instagram.com/boywilliam17/)

Nada bercanda dalam caption menambah kesan akrab dan membuat warganet ikut penasaran dengan kolaborasi Ayu Ting Ting dan Boy William, serta Sarwendah dan Giorgino Antonio.

Foto 7 dari 7
(credit: Instagram.com/boywilliam17/)

Sebelumnya, Boy mengumumkan adanya proyek baru bertajuk The Royal Academy. Ia turut mempromosikan acara tersebut dalam unggahan battle dance. "Sampe ketemu sebentar lagi sama kita ya teman2! #TheRoyalAcademy." sambungnya.

Ikuti kabar terbaru selebriti hanya di Kapanlagi.com. Kalau bukan sekarang, KapanLagi?

Read More

Load More