Kapanlagi.com - Industri perfilman Indonesia kembali dihebohkan dengan proyek remake film ikonik ADA APA DENGAN CINTA?. Kali ini, film tersebut diangkat dalam format musikal dengan judul RANGGA & CINTA. Penggemar lama tentu penasaran, siapa yang berani mengambil peran ikonis Rangga yang sebelumnya diperankan oleh Nicholas Saputra?
Nama El Putra Sarira muncul sebagai sosok baru yang akan memerankan karakter Rangga. Meski belum dikenal luas di industri hiburan, El Putra memiliki latar belakang menarik yang membuat publik semakin ingin tahu. Sebelum debut di dunia akting, ia lebih dikenal sebagai sosok yang aktif di bidang teknologi serta sempat viral karena momen spesialnya dengan penyanyi Lyodra Ginting.
Lantas, siapa sebenarnya El Putra Sarira? Bagaimana perjalanan kariernya hingga mendapatkan peran Rangga? Berikut profil lengkapnya.
El Putra Sarira memiliki nama lengkap El Shadday Putra Sarira. Ia lahir pada 24 Desember 2003, yang berarti usianya kini 21 tahun. Ia berasal dari Makassar, Sulawesi Selatan dan dikenal sebagai sosok yang pendiam namun berbakat.
Di media sosial, El menggunakan nama @elputrasarira di Instagram, meskipun ia tidak terlalu aktif mengunggah foto pribadinya. Dengan 17,2 ribu pengikut, ia memiliki citra misterius yang justru semakin menarik perhatian netizen.
El Putra Sarira mengenyam pendidikan di SMA Negeri 4 Jayapura sebelum melanjutkan ke Universitas DIPA Makassar dengan jurusan Teknik Informatika.
Berdasarkan data dari situs PDDikti, El masih tercatat sebagai mahasiswa meskipun saat ini sedang mengambil cuti pada semester ganjil tahun ajaran 2024/2025.
Sebelum terjun ke dunia akting, El Putra Sarira aktif di bidang teknologi. Ia bekerja sebagai Officer of IT Division di Indonesian Youth Diplomacy (IYD) Local Chapter South Sulawesi sejak Oktober 2023.
Selain itu, ia sempat menjalani magang di BPJS Ketenagakerjaan sebagai Account Representative Intern pada Februari hingga Maret 2024. Dalam perannya, ia bertanggung jawab atas validasi data serta analisis informasi.
Nama El Putra Sarira sempat ramai diperbincangkan di media sosial pada tahun 2024 setelah ia viral di konser Lyodra Ginting di Makassar.
Dalam momen tersebut, ia mendapat kesempatan naik ke panggung dan menyanyikan lagu Pesan Terakhir bersama Lyodra. Banyak netizen yang terkejut dengan suaranya yang merdu serta interaksi manisnya dengan sang penyanyi. Bahkan, ia sempat bercanda dengan mengajak Lyodra menikah, yang kemudian menjadi perbincangan hangat di kalangan penggemar.
Keputusan Miles Films untuk memilih El Putra Sarira sebagai pemeran Rangga tentu mengejutkan banyak orang. Pasalnya, karakter ini sangat melekat dengan Nicholas Saputra.
Namun, dengan wajahnya yang dinilai memiliki kemiripan dengan Nicholas serta kepribadian yang pendiam dan misterius, El dianggap sebagai pilihan yang tepat. Bahkan, dalam beberapa unggahan Instagram, El jarang memamerkan wajahnya, mirip dengan kebiasaan Nicholas Saputra yang terkenal jarang mengunggah foto pribadi.
Sebagai film musikal, peran Rangga di RANGGA & CINTA juga mengharuskan El untuk memiliki kemampuan bernyanyi. Pengalaman berduet dengan Lyodra di atas panggung mungkin menjadi bekal berharga baginya dalam memerankan karakter ini.
Apa pendapat KLOvers tentang hal ini? Yuk, tulis di kolom komentar! Kalau bukan sekarang, KapanLagi?