
Sakitnya Tuh Disini Cita Citata - Nom Nom Gomes, Siapa Favoritmu?
Diperbarui: Diterbitkan:

© Cita Citata - Audi Marissa Instagram
Kapanlagi.com - Ungkapan 'sakitnya tuh di sini' dalam beberapa waktu terakhir pecah di berbagai macam sosial media. Hal itu mengungkapkan sebuah perasaan sedih yang biasanya diperuntukkan buat mereka yang patah hati karena kehilangan kekasih atau gebetannya.
Mengetahui hal itu, sebuah lagu dangdut bertajuk sama, Sakitnya tuh Disini diciptakan dan dipopulerkan oleh penyanyi pendatang baru, Cita Citata. Tak pelak lagu tersebut langsung booming besar di tanah air.
Anehnya, lagu itu sendiri malah populer berkat artis muda lain bernama Audi Marissa atau yang akrab disapa Nom Nom Gowes. Nah, mari kita bahas sejarah lagu Sakitnya tuh Disini yang seakan jadi 'rebutan' oleh dua nama gadis cantik itu..
1. Duel Cantik
Selain lagu yang oke dan suara yang tentunya jempolan, seorang penyanyi akan lebih mudah terkenal jika punya penampilan yang menarik. Faktor itu rupanya dimiliki oleh Cita maupun Audi yang sama-sama masih berusia sangat muda.
Berkat kecantikannya, Audi bahkan sudah didapuk tuk membintangi beberapa judul FTV dan sinetron. Kali ini yang terbaru, ia tengah berperan sebagai Naomi di DIAM DIAM SUKA, diceritakan sebagai seorang penyanyi yang booming berkat lagunya Sakitnya Tuh Disini.
Cita sendiri namanya juga laku keras di alat pencarian google dalam beberapa waktu terakhir. Setelah melihat paras cantik dan tubuh seksi dari Cita, netizen seakan makin tergila-gila untuk mengorek lebih jauh tentang data diri dari wanita kelahiran Bandung tersebut.
Menurut kalian siapa yang lebih cantik? Audi atau Cita?
(Lesti sedang hamil anak ketiga, dan saat ini sedang ngidam hal yang di luar nurul!)
2. Awal Karir
Membahas masalah karir di dunia hiburan, mungkin Audi lebih unggul dari Cita. Yup, seperti yang sudah dibahas, gadis yang akrab disapa Nom Nom Gomes itu sudah membintangi berbagai macam judul sinetrron dan film FTV, terhitung sejak tahun 2007 silam.
Cita sendiri bisa dibilang masih sangat baru di dunia hiburan. Awalnya ia merupakan penyanyi jazz cafe sebelum terjun sepenuhnya ke dunia dangdut karena dinilai lebih menjual.
Nah, keputusan Cita sendiri terbukti sangat tepat. Meskipun awalnya malu diejek karena jadi pedangdut, ia mampu membuktikan bahwa dirinya mampu jadi penyanyi terkenal berkat dangdut.
Saatnya menentukan siapa yang lebih baik..
3. Penyanyi Asli
Sakitnya tuh disini sejatinya adalah tembang dari Cita Citata. Hits itu menandakan single kedua dari Cita di dunia tarik suara, terutama dunia musik dangdut.
Di bawah label Sony Music lagu tersebut dirilis pada bulan Oktober lalu. Bersamaan dengan itu, sebuah video klip juga dibuat untuk mengiringi lagu yang digadang-gadang bakal booming tersebut.
Dengan suara khas ala penyanyi-penyanyi dangdut lainnya, Cita mampu membawakan Sakitnya tuh Disini dengan ciamik. Sayangnya, ekspektasi publik pada lagu itu sendiri tidak, atau lebih tepatnya belum terlalu besar.
Lalu kok tiba-tiba bisa booming besar di pasaran? Ini alasannya..
4. Populer Berkat Sinetron
Kehadiran sinetron remaja saat ini tengah laku keras di industri perfilman tanah air. Salah satu judul yang paling disorot dan bersaing di papan atas adalah DIAM DIAM SUKA yang dibintangi oleh nama-nama seperti Agatha Pricilla, Bebi Romeo, Rianti Cartwright, hingga Audi Marissa.
Nah, salah satu soundtrack dari sinetron itu sendiri adalah Sakitnya tuh Disini yang dibawakan ulang oleh Audi Marissa si Nom Nom Gowes. Uniknya, lagu tersebut malah jadi booming besar sejak dipopulerkan oleh gadis berusia 19 tahun tersebut.
Apalagi sejak diundang untuk menyanyikannya di Dahsyat secara Lypsinc untuk pertama kali, lagu itu seakan jadi sensasi gila-gilaan di socmed. Beberapa orang bahkan lebih mengenal lagu Sakitnya tuh Disini milik Nom Nom Gowes, ketimbang penyanyi aslinya, Cita.
Ironis, tapi itu adalah sebuah fakta yang harus diterima Cita. Tak cukup sampai situ saja...
5. Vote Buat Idolamu!
Setelah kita bahas sedikit banyak mengenai Audi Marissa dan Cita Citata, kalian pastinya sudah dapat gambaran bagaimana data - fakta kedua seleb itu. Masing-masing punya kelebihan dari lawannya yang tentunya jadi senjata masing-masing untuk meraup popularitas.
Cita mungkin lebih lihai masalah kemampuan olah vokal. Namun dalam hal dunia akting, Audi lebih kenyang pengalaman dari lawannya.
Nah, di antara Cita Citata dan Audi Marissa, siapa nih yang paling mampu merebut hati kalian? Tulis komentar di bawah ya!
[likebattle:Cita Citata|Rana Audi Marissa]
(Amanda Manopo resmi menikah, ini curhatan pertamanya setelah jadi istri Kenny Austin.)
(kpl/gtr)
Guntur Merdekawan
Advertisement
-
Event Indonesia Liputan6.com Hadirkan 'LagiDiskon' Dalam Rangka Harbolnas