Broken English
Comedy Drama Romance

Broken English

2008 93 menit PG-13
6.9/10
Rating 6.3/10
Sutradara
Zoe R. Cassavetes
Penulis Skenario
Zoe R. Cassavetes
Studio
HDNet Films Backup Media Phantom Film

Nora Wilder (Parker Posey) adalah perempuan karier lajang yang bekerja di sebuah hotel butik di Manhattan. Ia dikenal sangat andal dalam urusan melayani tamu, tapi justru payah saat menghadapi urusan cinta.

Kemampuan komunikasi profesionalnya sama sekali tak sejalan dengan kehidupan asmaranya yang berantakan. Di rumah, Nora harus menghadapi ibunya yang penuh kasih tapi dominan (Gena Rowlands), yang terus-menerus berusaha menjodohkannya, namun selalu gagal.

Jika itu belum cukup, Nora juga sering 'disuruh' kencan buta hasil ide temannya (Drea de Matteo), yang hampir selalu berakhir canggung dan mengecewakan. Di sekelilingnya, teman-teman Nora tampak hidup bahagia, ada yang sudah bertunangan, ada pula yang larut dalam hubungan romantis.

Sementara itu, cinta seolah selalu menghindarinya. Hingga suatu hari, Nora bertemu seorang pria Prancis yang tak biasa (Melvil Poupaud). Pertemuan dengan pria tersebut perlahan membuka mata Nora terhadap kehidupan di luar batasan yang selama ini ia ciptakan sendiri.

Dari hubungan yang tak terduga itu, Nora mulai belajar tentang keberanian, keterbukaan, dan kemungkinan cinta yang selama ini ia hindari.

Parker Posey Nora Wilder
Melvil Poupaud Julien
Gena Rowlands Vivien Wilder-Mann
Drea de Matteo Audrey Andrews
Tim Guinee Mark Andrews
Peter Bogdanovich Irving Mann
Roy Thinnes Peter Andrews
Michael Panes Glen
Justin Theroux Nick Gable
Philip Pavel Front Desk Worker

Jadwal Film