Tropic Thunder
Action Comedy War

Tropic Thunder

2008 107 menit R
7.8/10
Rating 7.1/10
Sutradara
Ben Stiller
Penulis Skenario
Ben Stiller Justin Theroux Etan Cohen
Studio
Dreamworks Pictures Red Hour Films Goldcrest Pictures

Tropic Thunder, memoar veteran Perang Vietnam John 'Four Leaf' Tayback, sedang diadaptasi menjadi film. Sayangnya, proses syuting malah kacau gara-gara para pemainnya. Selain aktor pendukung Kevin Sandusky, para pemeran utama bikin pusing sutradara muda Damien Cockburn yang minim pengalaman.

Ada Tugg Speedman, bintang film aksi yang kariernya meredup dan gagal naik kelas, Kirk Lazarus, aktor Australia super total dengan lima Piala Oscar yang sikapnya dominan, Alpa Chino, rapper yang menyembunyikan identitas pribadinya, serta Jeff Portnoy, komedian dengan masalah ketergantungan.

Kekacauan mereka membuat adegan efek khusus senilai USD 4 juta terbuang sia-sia. Produksi pun molor berbulan-bulan, sampai eksekutif studio Les Grossman memberi ultimatum, kendalikan para aktor, atau film dibatalkan.

Atas saran Four Leaf, Damien menurunkan para aktor ke tengah hutan, lengkap dengan kamera tersembunyi dan ledakan efek khusus yang diatur, demi melanjutkan syuting secara 'guerrilla-style'.

Para aktor dibekali senjata berisi peluru kosong, peta, dan daftar adegan yang seharusnya mengarahkan mereka ke helikopter di titik akhir. Tanpa mereka sadari, lokasi itu berada di wilayah Golden Triangle, markas geng Flaming Dragon penghasil heroin.

Tepat sebelum perjalanan dimulai, Damien tanpa sengaja menginjak ranjau lama dan tewas seketika, membuat para aktor syok. Tugg mengira kematian itu cuma sandiwara demi memancing akting yang lebih serius, dan meyakinkan yang lain bahwa syuting masih berjalan. Kirk sempat ragu, tapi akhirnya ikut melanjutkan perjalanan mereka.

Ben Stiller Tugg Speedman - Hot LZ
Jack Black Jeff Portnoy - Hot LZ
Robert Downey Jr. Kirk Lazarus - Hot LZ
Jeff Kahn Snooty Waiter - Fatties Trailer
Anthony Ruivivar Platoon Sergeant Shot in Head - Hot LZ
Jay Baruchel Kevin Sandusky - Hot LZ
Brandon T. Jackson Alpa Chino - Hot LZ
Eric Winzenried Chopper Pilot - Hot LZ
Steve Coogan Damien Cockburn - Vietnam Crew
Valerie Azlynn Damien's Assistant - Vietnam Crew

Jadwal Film