Andre Taulany Murka Anak Diajukan Jadi Saksi oleh Erin di Sidang Cerai
Sidang lanjutan perceraian antara Andre Taulany dan istrinya, Rien Wartia Trigina atau Erin, kembali digelar di Pengadilan Agama Tigaraksa, Tangerang, pada Senin (4/8/2025). Dilansir dari Liputan6.com, jalannya persidangan kali ini diwarnai ketegangan, terutama dari pihak Andre.
Pasalnya, Erin menghadirkan dua anak laki-lakinya ke persidangan dengan maksud untuk dijadikan saksi dalam proses perceraian. Hal ini langsung memicu reaksi keras dari Andre Taulany yang menolak keras keputusan tersebut.
Andre dengan tegas menolak pelibatan anak-anaknya dalam proses hukum perceraian yang tengah ia jalani bersama Erin. Ia menyatakan keberatannya di hadapan awak media seusai persidangan.
Hak Cipta: instagram.com/andreastaulany
-
Video Kapanlagi V1RST (LIVE PERFORMANCE) - KAPANLAGI BUKA BARENG FESTIVAL 2025