Usia Bukan Penghalang, Inilah 8 Idol K-Pop Tertua yang Masih Aktif di Dunia Entertainment hingga Saat Ini!
Ditulis Oleh Fadya Jasmin
Pada masa kini, industri hiburan Korea khususnya K-Pop sudah dikenal dan berpengaruh hampir di seluruh dunia. K-Pop menjadi salah satu subgenre musik yang sangat disukai dan dinimati oleh hampir seluruh masyarakat di berbagai negara. Menurut sejarah, tahun 1960 musik pop Korea mulai terbagi menjadi beberapa genre berbeda. Salah satunya genre pop modern yang mulai muncul di tahun 1992, melalui debut boygrup Seo Taiji and Boys. Selanjutnya, agensi-agensi Korea mulai melahirkan deretan grup K-Pop yang berhasil meraih kesuksesan di industri hiburan dan mereka menjadi pembuka jalan bagi generasi baru idola K-Pop. Saat ini, industri K-Pop sudah memasuki generasi ke-5 di mana sudah mulai didominasi anak-anak muda kelahiran 2000-an. Sudah Meski sudah banyak idol K-Pop muda yang debut, terdapat deretan idol K-Pop senior yang masih turut aktif di dunia entertainment, lho! Usia bukan penghalang, inilah 8 idol K-Pop tertua yang masih aktif di dunia entertainment hingga saat ini!
Solois wanita dari agensi SM Entertainment, yakni BoA menjadi salah satu solois yang masih aktif berkarir di dunia entertainment. BoA resmi memulai karirnya sebagai seorang solois pada tahun 2000. Debut sebagai solois, BoA dikenal sebagai idol multitalenta dengan kemampuan dance dan vokal yang luar biasa, bahkan ia juga mendapatkan julukan Queen of K-Pop. Telah berkarya selama 23 tahun, BoA yang berusia 37 tahun ini masih aktif berkarir sebagai solois hingga saat ini!
Hak Cipta: instagram.com/boakwon
-
Video Kapanlagi V1RST (LIVE PERFORMANCE) - KAPANLAGI BUKA BARENG FESTIVAL 2025