Berita Terbaru
Gugun Gondrong
Laki-Laki
30 Januari 1969, Jakarta
30 Januari 1969, Jakarta
Jaga Stamina, Nadia Vega Minum Ramuan Warisan Nenek
Kamis, 18 September 2008 17:29Ditemui dalam acara Malam Dana untuk Gugun Gondrong di Planet Hollywood kemarin malam, Nadia Vega datang tanpa didampingi sang pacar. Nadia yang enggan berkomentar jika ditanya tentang sang kekasih ini dengan antusias menjawab pertanyaan tentang kesibukannya di bulan Ramadhan ini.
Agum Gumelar: Gugun Dicintai Kawan-Kawannya
Kamis, 18 September 2008 16:31Kabar jatuh sakitnya Gugun Gondrong memang mengejutkan banyak orang. Sosok yang dikenal selalu ceria dan tak pernah menampakkan kesakitan ternyata harus dirawat di rumah sakit karena tumor otak.
Sania Pengen Tampak Seperti Barbie
Kamis, 18 September 2008 14:47Lama tak tampak, penyanyi Sania tampak mengubah penampilannya menjadi lebih feminin. Ditemui pada acara Malam Dana untuk Gugun Gondrong, Sania tampil cantik dengan mengurai rambut lurus sebahunya.
Mulan Jameela: Baju Baru Cuma Momen Aja
Kamis, 18 September 2008 13:11Aktris cantik mantan anggota Ratu yang lebih berkibar setelah ganti nama menjadi Mulan Jameela ini memang tidak terlalu sering nampak di layar kaca di bulan Ramadhan ini. Saat ditemui di acara Malam Dana untuk Gugun Gondrong di Planet Hollywood, Mulan menuturkan kesibukannya di bulan puasa ini.
Gugun Comblangi Didi Riyadi - Titi Kamal
Kamis, 18 September 2008 12:24Banyak kenangan yang ada di balik kisah persahabatan Gugun Gondrong dan Didi Riyadi. Tentu semua itu akan menjadi kenangan tak terlupakan bagi Didi. Gugun, yang bagi Didi adalah sosok pria humoris dan jahil, selalu punya bahan untuk bisa dikerjakan. Bahkan ide gila untuk menjodohkan Didi dengan Titi Kamal.
Inul: Job Gugun Masih Banyak
Kamis, 18 September 2008 11:26Ratu ngebor Indonesia, Inul Daratista, tak mau ketinggalan turut hadir dalam acara Malam Dana untuk Gugun Gondrong yang saat ini sedang dirawat karena tumor otak di RS Medistra. Inul malah terbang dari Surabaya langsung untuk bisa datang di acara yang diadakan di Planet Hollywood kemarin malam itu.
Ketemu di Malam Dana, Maia Bungkam, Mulan Akui Tak Masalah
Kamis, 18 September 2008 10:07Acara Malam Dana untuk Gugun Gondrong yang digelar di Resto Planet Hollywood Rabu (17/09) malam kemarin memang terbilang cukup sukses. Banyak artis dan juga politisi yang hadir di situ. Tak ketinggalan pula Maia dan juga mantan anggota kelompok Ratu, Mulan Jameela.
Trauma, Nani Wijaya Absen Jenguk Gugun
Kamis, 18 September 2008 09:21Artis senior Nani Wijaya mengaku belum sempat menjenguk artis Gugun Gondrong. Bintang sinetron BAJAJ BAJURI itu punya alasan kuat kenapa tak menjenguk Gugun di RS Medistra, Kuningan, Jakarta.
Sutiyoso: Gugun Pendiri Jak Mania
Kamis, 18 September 2008 08:16Mantan Gubernur Jakarta, Sutiyoso yang dicegat wartawan saat hendak meninggalkan tempat acara Malam Dana Untuk Gugun Gondrong, di Planet Hollywood, Rabu (18/9) mengatakan bahwa dirinya punya hubungan sangat dekat dengan Gugun Gondrong, yakni sejak meminta presenter olah raga itu untuk membantu membesarkan Persija.
Dana Bantuan Untuk Gugun Capai Angka Rp1 Milliar
Kamis, 18 September 2008 06:35Muhamad Gunawan alias Gugun Gondrong masih berada dalam kondisi koma, dan acara pengumpulan dana amal yang diperuntukkan kepadanya mencapai hampir Rp1 miliar. "Alhamdulillah, sampai jam 10.30 malam ini dana yang terkumpul sudah Rp949 juta dan $500," kata pembawa acara Malam Dana untuk Gugun Gondrong, yang digelar di Resto Planet Hollywood, Jakarta, Rabu (17/09/08) malam.
Sakit Gugun Gondrong Bukan Karena Santet
Rabu, 17 September 2008 21:44Sempat beredar kabar sakit yang diderita Gugun Gondrong merupakan perbuatan santet atau tindakan mistis lainnya. Ini lantaran melihat penyakit Gugun yang tiba-tiba linglung, lupa dan tidak mengenali orang-orang di sekitarnya. Muncul dugaan macam-macam soal penyakit yang diderita aktor dan presenter olahraga ini.
Cairan Otak Gugun Gondrong Masih Diteliti
Rabu, 17 September 2008 21:12Hingga berita ini diturunkan, kondisi aktor dan presenter Gugun Gondrong masih dalam kondisi dibuat tidak sadar. Melalui keluarganya Lulu Ratna, bersama suaminya Ben Rardian, diketahui bahwa Gugun tengah pulas tertidur dan belum bisa memberikan respon apa pun pada orang di sekitarnya.
Tika Ikut Heboh Bikin Ketupat
Rabu, 17 September 2008 15:46Ditemui di RS Medistra Jakarta Selatan saat akan menjenguk Gugun Gondrong, Tika dari grup duo T2 mengutarakan tradisinya menyambut lebaran.
Tika: T2 Akan Beri Lagu Heaven Buat Gugun
Rabu, 17 September 2008 14:32Salah satu personel duo T2, Tika, tadi siang menyempatkan diri menjenguk Gugun Gondrong di RS Medistra Jakarta Selatan. Namun Tika yang datang pukul 11.30 itu tidak bisa menemui Gugun karena jam besuk sudah habis.
Leony Ikut Lega Dengan Sukses Operasi Gugun
Selasa, 16 September 2008 23:26Rasa lega turut mewarnai perasaan penyanyi Leony, saat mendengar kabar keberhasilan operasi pertama Gugun Gondrong, yang saat ini sedang dirawat di rumah sakit akibat kanker otak. Leony yang ditemui di rumah sakit, mengaku ikut lega dan bersyukur atas keberhasilan operasi sahabatnya itu.
Jihan - Primus Belum Sempat Temui Gugun
Selasa, 16 September 2008 23:05Pasangan pesinetron Jihan Fahira dan Primus Yustisio hari ini mengunjungi sahabatnya, Gugun Gondrong yang sedang dirawat di RS Medistra, Jakarta Selatan. Primus mengaku sangat terkejut mendengar kabar tersebut. Dirinya baru mendengar kabar sakitnya Gugun 2 hari yang lalu dari sang istri.
Operasi Pertama Gugun Sukses
Selasa, 16 September 2008 21:42Gugun Gondrong pada sore hari tadi menjalani operasi pengeluaran cairan dari otaknya. Dan pasca operasi, ayah Gugun, Suko Bagyo, memberikan keterangan pada para wartawan yang dengan setia menunggu di Rumah Sakit Medistra, seputar kabar tentang kondisi terakhir putranya itu.
Tim Dokter Gugun Gelar Konferensi Pers Pra Operasi
Selasa, 16 September 2008 20:15Sore ini, Selasa (16/09/08), bertempat di lantai 6, RS Medistra Jakarta, tim dokter yang menangani Gugun Gondrong memberikan sedikit keterangan pers sebelum proses operasi Gugun. Tim dokter tersebut juga menceritakan kronologi saat Gugun dibawa ke ruang ICU RS Medistra. Mereka berencana akan mengoperasi Gugun sekitar 1 jam lamanya karena menurut mereka hanya akan dilakukan operasi ringan.
Uje Doakan Gugun Sebelum Operasi
Selasa, 16 September 2008 18:22Setelah 3 hari dirawat di ruang ICU, RS Medistra, Jakarta, akhirnya Gugun Gondrong akan segera dioperasi hari ini, Selasa (16/09/08). Siang ini giliran sahabat lama Gugun, Ustad Jeffry Al Buchori menjenguk Gugun di rumah sakit. Ustad Jeffry mengatakan dirinya ingin mendoakan Gugun sebelum dioperasi.
Bang Yos Datang Khusus Untuk Gugun
Senin, 15 September 2008 20:41Kondisi Gugun Gondrong belum melewati tahapan kritis. Melalui mantan Gubernur Jakarta, Sutiyoso, yang mengunjungi di Rumah Sakit Medistra, Senin (15/9), diperoleh informasi bahwa pengurus Jakmania (Suporter Persija) ini tengah dalam kondisi dibuat tidak sadar. Keadaan ini dibutuhkan untuk menenangkan pasien agar tindakan kedokteran bisa efektif.
Eric Scada Jenguk Gugun Gondrong di RS Medistra
Senin, 15 September 2008 19:50Suami aktris cantik, Lyra Virna, Eric Scada, siang ini, Senin (15/09/08), menjenguk sahabatnya, Gugun Gondrong, yang sedang dirawat di RS Medistra karena tumor otak yang dideritanya. Eric adalah teman dekat Gugun ketika mereka tergabung dalam sebuah tim sepak bola artis. Eric sendiri merasa terkejut setelah mendengar berita tentang Gugun.
Dorce Optimis Gugun Gondrong Akan Sembuh
Senin, 15 September 2008 19:07Setelah selama 2 hari Gugun Gondrong dirawat di RS Medistra, pada hari Senin (15/09) siang, beberapa artis tampak menjenguknya. Salah satu di antara rekan-rekan Gugun yang datang adalah Dorce Gamalama. Dorce menyatakan, dirinya sangat optimis akan kesembuhan Gugun.
Para Artis Galang Dana Untuk Gugun Gondrong
Senin, 15 September 2008 18:10Nampaknya, bulan Ramadhan kali ini adalah bulan yang penuh ujian bagi Gugun Gondrong dan keluarga. Hari Sabtu (13/09/08) lalu, Gugun terpaksa dibawa ke Rumah Sakit Medistra, dikarenakan kondisinya yang mengharuskan untuk dirawat. Gugun didiagnosa menderita tumor otak. Namun sampai saat ini tim dokter masih terus melakukan pemeriksaan lebih lanjut.
Tumor Otak, Gugun Gondrong Masuk ICU
Minggu, 14 September 2008 17:35Setelah mengidap penyakit sejak dua bulan yang lalu, dan ditutup-tutupi dari pers, akhirnya Gugun Gondrong harus masuk Rumah Sakit Medistra Jl. Gatot Subroto Jaksel, setelah pingsan selama beberapa jam. Ayah Gugun, Suko Bagyo, meminta maaf kepada wartawan karena telah melarang insan pers itu datang ke rumah Gugun Gondrong untuk mengekspos kondisi sakitnya.
Gugun Gondrong Lepas Masa Lajang di Ragunan
Senin, 24 Desember 2007 17:07Setelah beberapa kali kandas menjalin cinta dengan beberapa rekan sesama artis, Akhirnya mantan model Majalah Aneka, Gugun Gondrong berlabuh dengan gadis belia yang bukan dari kalangan artis bernama Anna Marissa. Pemilik nama asli Gunawan Hendromartono ini melepas masa lajangnya di Taman Margasatwa Ragunan, tepatnya di Pusat Primata Schmutzer, Minggu (23/12) pagi.
Advertisement
Advertisement