Foto profil Gugun Gondrong


Tim SFC Kalahkan Tim Singapura

Sabtu, 08 Desember 2007 20:02
Dalam pertandingan bola antar selebriti untuk korban kanker, Tim Selebriti Indonesia yang tergabung dalam Selebriti Football Club (SFC) mengalahkan Tim dari Singapura dengan skor 3-1. Ketiga gol ini dipersembahkan oleh striker andalan SFC, M. Rifki, yang namanya juga sangat tenar di Malaysia berkat perannya di sinetron Bawang Putih Bawang Merah yang ditampilkan di layar kaca negeri jiran ini.

Selebriti Indonesia Ikut Kompetisi Sepak Bola di Malaysia

Kamis, 29 November 2007 23:36
Ketegangan masalah budaya antara Indonesia dengan Malaysia sepertinya tidak berpengaruh banyak pada sportivitas sepak bola kedua negara. Ini dibuktikan dengan ikutnya Selebrities Football Club (SFC) - salah satunya dimotori Gusti Randa - dalam ajang kompetisi sepak bola di Malaysia.

Penuhi Undangan ASTRO, SFC Bantu Anak Korban Kanker

Kamis, 29 November 2007 11:16
PT Direct Vision, operator TV berlangganan ASTRO di Indonesia bekerja sama dengan Pavilion – perusahaan pengelola mega shopping centre terbesar di Malaysia, dalam sebuah acara amal "Rainbow of Life Forces" berslogan Making a difference in the life of children, sebuah kegiatan pencarian dana bagi anak-anak penderita kanker.

Rissa Susmex Ikut Kampanye Anti Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 28 November 2007 22:20
Kekerasan terhadap anak kini menjadi persoalan bangsa Indonesia. Melalui sebuah wadah Sari Husada, sejumlah artis ibu kota menggelar kampanye anti kekerasan terhadap anak berjudul 'Stop Bullying' di bundaran Hotel Indonesia, Rabu (28/11) siang. Hadir dalam kampanye tersebut Rissa Susmex, Gusti Randa, Reita, Juwita Bahar dan Gugun Gondrong.

10 Artis Sinetron Papan Atas Luncurkan Album Kompilasi

Senin, 16 Juli 2007 05:20
Fenomena menarik dalam dunia hiburan tanah air saat ini adalah dengan makin bertambahnya pemain sinetron yang menyeberang ke dunia tarik suara. Entah sedang trend atau kejelian dalam melihat pasar, 10 artis sinetron papan atas Indonesia, yang terdiri dari Nicky Tirta, Ian Arya, Roger Danuarta, Dimas Seto, Dwi Andhika, Kiki Rizky, Rifky Abdullah, Gugun Gondrong, Vicky Nitinegoro dan Athoy Herlambang, di-packing oleh Chique Mayoise Anggitha dari CQ Music Indonesia, dalam 10 Male Sinetron Artist untuk mengeluarkan album kompilasi pertamanya di Menara Jamsostek, Sabtu (14/7).

Artis Indonesia Gelar 'Agum Gumelar Cup 2005'

Rabu, 14 Desember 2005 20:01
Bukan bermaksud untuk menyaingi PSSI yang prestasinya makin terpuruk, pada hari Selasa (13/12), bertempat di kediaman Ketua KONI Pusat, Agum Gumelar, beberapa artis Indonesia membentuk sebuah liga sepakbola. Liga ini rencananya akan diikuti 4 tim dan memperebutkan piala Agum Gumelar dalam turnamen Agum Gumelar Cup 2005.

Rizal Djibran Masuk Menjadi Relawan

Jumat, 07 Januari 2005 19:33
Gempa berskala sembilan Magnitudo mengundang gelombang Tsunami terdahsyat selama 40 tahun terakhir. Banda Aceh, Pidie, Meulaboh, dan sejumlah kawasan lain di ujung Sumatra berantakan. Mayat bergelimpangan. Indonesia berduka. Tsunami menggedor sanubari anak negeri. Bantuan berupa makanan dan obat-obatan mengalir deras. Pun demikian dengan relawan yang merawat korban. Tampak di antara pemberi bantuan adalah sosok yang dikenal luas di masyarakat, Rizal Djibran.

Sejumlah Artis Beramai-Ramai Tentang Kenaikan BBM

Selasa, 21 Desember 2004 15:42
Sejumlah artis, antara lain Rieke 'Oneng' Dyah Pitaloka, Wanda Hamidah, Gugun Gondrong dan Franky Sahilatua menolak kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM) serta mendesak pemerintah membatalkan kenaikan tersebut.

Sejumlah Artis Ikut Kampanye Peduli Lingkungan

Selasa, 24 Agustus 2004 20:37
Sejumlah artis ibukota menunjukkan komitmen dan kepedulian mereka terhadap masalah lingkungan dengan turut ambil bagian dalam Uji Emisi Gratis untuk mendorong pelaksanaan program Pemda DKI Jakarta tentang "Pemeriksaan emisi dan Perawatan mobil penumpang pribadi (P&P)".

Gugun Gondrong-Melly Zamri Menggelar Kejuaraan Biliar

Jumat, 14 Mei 2004 19:15
Artis Gugun Gondrong dan Melly Zamri mempunyai cara tersendiri dalam menggairahkan olah raga biliar di Tanah Air, khususnya di kalangan anak muda. Berbekal hobi yang sama, kedua artis yang dikenal atraktif ini menggelar kejuaraan biliar. Uniknya, kejuaraan ini akan memperebutkan piala yang masing-masing diberi nama mereka. Untuk kelas pria, akan memperebutkan Piala Melly Zamri. Sedangkan wanita, akan memperebutkan Piala Gugun Gondrong.

Rambut Gugun Dipotong Pendek Biar Enteng Jodoh

Selasa, 30 Maret 2004 23:15
Tak akan ada lagi sebutan gondrong di belakang nama Gugun. Presenter acara TV ini memotong pendek rambut yang telah dipelihara selama 20 tahun. Uniknya, Gugun mengaku baru tiga kali memangkas rambut selama 35 tahun hidupnya. Memang ada alasan khusus dia berbuat demikian. "Biar enteng jodoh," katanya.