Kenalan Lebih Dekat Yuk Sama 8 Karakter Gemes BT21 Karya Member BTS, Ada Tata, Chimmy Sampai Van
Diperbarui: Diterbitkan:

BT21 (credit: metro.co.uk)
Kapanlagi.com - Karakter BT21 pertama kali dirilis pada September 2017 lalu ketika BTS bergabung menjadi kreator di LINE Friends. Sebuah projek gabungan antara LINE dan artis internasional.
Seperti dilansir dari Metro.co.uk, kehadiran BT21 membawa penggemar untuk melihat BTS dari sisi yang berbeda. Total ada 8 karakter dari BT21.
Mulai dari Tata, Mang, Chimmy, RJ, Koya, Cooky, Shooky hingga Van. Masing-masing karakter menggambarkan sosok member BTS dengan sudut pandang berbeda. Kenalan lebih dekat yuk sama masing-masing dari mereka.
Advertisement
1. Tata
V BTS menciptakan karakter yang memiliki kepala berbentuk hati dan berpakaian waran biru dengan motif polkadot kuning. Sosok Tata ini dikenal punya rasa ingin tahu yang besar banget lho.
(Ashanty berseteru dengan mantan karyawannya, dirinya bahkan sampai dilaporkan ke pihak berwajib.)
2. Mang
Diciptakan oleh J-Hope, Mang merupakan karakter BT21 yang jago menari. Tapi ia selalu memakai masker kuda yang akhirnya membuat Mang terlihat seolah seperti dancer misterius.
3. Chimmy
Jimin jadi member BTS dibalik karakter Chimmy. Puppy lucu yang satu ini identik dengan hoodie berwarna kuningnya. Chimmy adalah sosok yang selalu ceria dan suka bermain tapi kadang juga innocent.
4. RJ
Jin berkontribusi dalam terciptanya karakter RJ. Ia merupakan seekor alpaca putih. RJ identik dengan scarf berwarna merah yang ada di lehernya. RJ juga digambarkan jadi sosok yang baik, lucu dan sopan.
5. Koya
Karakter ini diciptakan oleh leader BTS, RM. RM menganggap kalau koala sangat menggemaskan. Koya merupakan koala berwarna biru dengan hidung ungu yang dikenal doyan tidur di mana pun dan kapan pun.
6. Cooky
Jungkook membuat karakter kelinci lucu berwarna pink yang diberi nama Cooky. Ia berteman dekat dengan karakter lain yaitu Shooky. Makanya nggak heran kalau mereka sering terlihat bersama. Cooky ini digambarkan gemar berolahraga karena cita-citanya ingin memiliki tubuh yang atletis.
7. Shooky
Karakter yang dibuat oleh Suga BTS ini digambarkan sebagai sosok cookies yang usil dan suka bercanda. Ibarat kata, Shooky ini adalah karakter yang bisa membuat suasana jadi ceria terus. Tapi ia dikenal takut pada susu.
8. Van
Berasal dari planet yang sama dengan Tata. RM BTS mengibaratkan Van sebagai fans dari BTS yaitu ARMY. Ciri khas Van adalah warna tubuhnya yang setengah putih dan setengah abu-abu. Matanya juga berberntuk O. Siapa karakter BT21 favorit kalian KLovers?
Sudah Baca yang Ini Belum?
ARMY Akhirnya Temukan Makna di Balik Tato Tulisan di Lengan Jungkook, Apa Ya?
Lengan Dihiasi Urat-Urat Menonjol, Jungkook BTS Bikin Hati ARMY Terpanah Asmara
Kenalkan Boy Group Baru MCND, Curi Perhatian dengan Wajah Baby Face Berkonsep Swag
Tepati Janji Pada Penggemar, BTS Lakukan Ini Ketika Raih Kemenangan Ke-5
4 Gaya Makeup Jin BTS Ini Selalu Bikin ARMY Jatuh Hati, Penasaran?
Berita Foto
(kpl/lou)
Advertisement
-
Fashion Selebriti Indonesia Potret Cantik Syahnaz Sadiqah Pakai Batik, Pancarkan Pesona Istri Pejabat