Kamis, 13 Maret 2008 12:41
Akhirnya Rahma Azhari resmi menyandang status janda. Setelah Majelis Hakim Abdul Khoiri SH mengabulkan gugatan cerai Rahma dalam sidang di PA Jaksel, Kamis (13/2). Dalam sidang putusan tersebut, kedua belah pihak tidak hadir hanya diwakili masing-masing pengacara.
Kamis, 06 Maret 2008 14:46
Sidang gugatan cerai para seleb di PA Jaksel, pada hari ini Kamis (6/3) ditunda. Kalau menilik daftar dan jadwal sidang, seharusnya gugatan cerai Yuyu Yohana – Bambang Rahmadi dan Rahma Azhari – Alfa Rauf digelar hari ini. Sidang baru akan digelar pada Minggu depan tanggal 11 Maret.
Kamis, 21 Februari 2008 16:23
Akhirnya Rahma Azhari mengakui putrinya, Raisya Camillia Diah bukanlah anak Rauf. Ini dibuktikan dari tes DNA kepunyaan Rauf, Rahma, dan Raisya. Ini pun diperkuat lagi dengan akta kelahiran Raisya serta akta pernikahan sebagai barang bukti. Meski demikian, pihak Rahma menolak untuk menghilangkan nama Diah dari nama Raisya Camilla Diah.
Kamis, 21 Februari 2008 15:29
Gugatan cerai Rahma Azhari terhadap Alfa Rauf, kemungkinan besar akan dikabulkan. Setelah dalam sidang lanjutan di PA Jaksel, Kamis (21/2), yang menghadirkan dua saksi dari pihak tergugat, Aldian Hamid Diah (kakak Rauf) dan Dedi Hardiansyah (supir), membenarkan adanya ketidakharmonisan rumah tangga Rahma – Rauf. Keduanya bersaksi, Rahma dan Rauf sering terlibat cekcok yang menjurus pada kekerasan fisik.
Senin, 18 Februari 2008 13:10
Sidang memang belumlah usai. Tapi cap janda sudah pasti menempel artis seksi Rahma Azhari. Ini hanya soal waktu saja. Untuk itu, Rahma sudah mulai bersiap-siap. Dan sebagai janda pastinya ia bakal berperan sebagai single parent. Apalagi sampai saat ini, Rauf tetap ngotot tidak mengakui Raisha Camillia Diah sebagai anaknya. So, pasti Rahma siap kerja keras demi masa depan Raisha.
Jumat, 15 Februari 2008 14:07
Kabar hubungan panas Marcella Zalianty dengan Alfay Rauf, bakal mantan suami Rahma Azhari, memaksa putri aktris senior Tety Liz Indrawati ini jadi salah tingkah. Ia harus berkelit dari buruan para pewarta. Seperti semalam, (Kamis, 14/2), Marcella harus lari pontang-panting menghindari pertanyaan.
Kamis, 14 Februari 2008 21:34
Kepergoknya Marcella Zalianty jalan bareng Rauf saat konser The Police di Singapura, tak membuat Rahma Azhari kaget. Baginya itu berita biasa saja dan cerita lama. Ia sudah tahu kelakuan Rauf semacam 'kucing garong' sejak dari dulu. Dan ia tidak peduli serta tak mau tahu.
Kamis, 14 Februari 2008 19:33
Sidang lanjutan gugatan cerai Rahma Azhari kembali digelar di PA Jaksel, Kamis (14/2). Sidang kali ini mengagendakan keterangan saksi dari penggugat. Dalam keterangannya saksi-saksi membenarkan telah terjadi kekerasan dalam rumah tangga yang dilakukan oleh Rauf sebagai tergugat. Dan itu dibenarkan oleh Rahma saat memberikan keterangan usai sidang di hadapan para wartawan.
Jumat, 08 Februari 2008 09:20
Sebentar lagi, status janda bakal disandang artis cantik dan seksi Rahma Azhari. Dirinya memang sedang dalam proses perceraian dengan suaminya, Alfay Rauf Diah. Belum apa-apa, pria yang ingin menjadi kekasihnya pun sudah banyak yang antre. Lebih lanjut, artis yang gemar berpakaian seksi itu mengatakan bakal lebih fokus ke karier dan pekerjaannya. Saat ini, Rahma memang tengah mempunyai bisnis di Pulau Bali.
Jumat, 18 Januari 2008 11:26
Alfay Rauf Diah berhak menyangkal anak yang dilahirkan oleh istrinya Rahma Azhari. Bahkan dirinya mengakui kalau anak yang dilahirkan Rahma, Raisha Camilia bukan darah dagingnya.
Jumat, 18 Januari 2008 09:04
Artis cantik Rahma Azhari melawan. Setelah suaminya Alfay Rauf Diah meminta dirinya mencabut nama Diah di belakang nama anaknya, Raisha Camilia Diah, Rahma mengaku ogah mencabut nama itu. Selain itu, Rahma pun mengaku sudah tak sabar ingin segera bercerai dengan Rauf. Dirinya juga mengaku tak akan menanggapi apa pun yang dikatakan oleh Rauf.
Kamis, 17 Januari 2008 18:22
Sidang lanjutan gugatan cerai antara Rahma Azhari dan Rauf kembali digelar, Kamis (18/1), di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Agenda sidang kali ini adalah pembacaan duplik dari pihak Rauf. Masing-masing pihak tidak hadir dan diwakilkan pada kuasa hukum masing-masing. Secara garis besar, duplik berisi penolakan Rauf sebagai bapak biologis dari Raisya anak yang dilahirkan Rahma, setelah 4 bulan mereka menikah.
Kamis, 06 Desember 2007 14:18
Sidang gugatan cerai Rahma Azhari terhadap Rauf di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, hari ini – Kamis (6/12), dengan agenda mediasi berakhir pada satu kesepakatan tetap untuk cerai. Baik Rahma dan Rauf mengamini keputusan tersebut dengan dasar sudah tidak ada lagi kecocokan di antara mereka. Dan hasil keputusan cerai akan ditetapkan pada tanggal 13 Desember di sidang lanjutan.
Selasa, 04 Desember 2007 10:36
Setelah diperiksa di Polda Metro Jaya, Senin (3/12), artis cantik nan seksi Rahma Azhari bersiap untuk mendatangi Pengadilan Agama, Jakarta Selatan. Tanggal 6 Desember nanti, rencananya Rahma dan Rauf bakal menjalankan sidang cerai pertama. Sidang minggu depan itu adalah panggilan pertama dan untuk mediasi, dan Rahma sudah siap datang.
Senin, 03 Desember 2007 19:41
Setelah beberapa kali gagal memenuhi panggilan Polda Metrojaya untuk menjalani pemeriksaan kasus perkelahiannya dengan suaminya, Alfay Rauf, di Blowfish beberapa waktu lalu, Rahma Azhari, akhirnya bersedia hadir di Polda Metrojaya. Pemilik nama asli Rahma Syahidah Azhari yang lahir pada 17 September 1981 lalu ini, datang pada pukul 14.15 WIB, dengan mengendarai Nissan Xtrail bernopol B 1781 RM dan didampingi tim pengacara Secarpiandy, SH.
Selasa, 27 November 2007 08:25
Untuk yang kedua kalinya, artis cantik Rahma Azhari mangkir dari panggilan pihak kepolisian Senin (26/11). Menurut kuasa hukum Rahma, Secarpandy, kliennya tidak bermaksud mangkir dari panggilan pihak kepolisian. Katanya, Rahma saat ini masih berada di pulau Bali.
Selasa, 20 November 2007 09:02
Ada apa dengan Rahma Azhari? Gara-gara mual-mual ia gagal memenuhi panggilan Polda Metro Jaya untuk pemeriksaan BAP. Menurut keterangan dari Secarpiandy – pengacara Rahma, sebenarnya adik artis Ayu Azhari itu sudah dalam perjalanan menuju ke Polda, entah kenapa di tengah jalan ia merasa mual-mual dan muntah.
Selasa, 13 November 2007 07:14
Gugatan cerai yang dilayangkan oleh sang istri, Rahma Azhari, ternyata sudah sangat ditunggu-tunggu oleh Alfay Rauf Diah. Dirinya pun mengaku dengan senang hati akan mengabulkan keinginan Rahma.
Selasa, 13 November 2007 01:01
Buntut pemukulan yang menimpa dirinya, akhirnya artis cantik Rahma Azhari mengajukan gugatan cerai atas sang suami, Alfay Rauf Diah, ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (12/11). Rahma mewakilkan gugatan cerainya kepada kuasa hukumnya, Secarpiandy, SH, dengan surat gugatan bernomor 1484/pdtg/2007/PAJS. Adik kandung Sarah Azhari ini mengaku sudah merasa tak cocok dan telah terjadi masalah dengan Rauf sejak lama.
Jumat, 09 November 2007 06:12
Artis cantik Rahma Azhari mungkin harus menarik kembali kata-katanya yang menyebutkan kalau dirinya dipukuli oleh keluarga Bakrie, yang salah satunya adalah Ardie Bakrie. Pasalnya, kakaknya sendiri, Tya Azhari, mengaku kalau Ardie tak pernah memukul Rahma. Lho kok?
Rabu, 07 November 2007 21:05
Perkembangan kasus Rahma Azhari – Alfay Rauf ternyata semakin menarik untuk diamati. Apalagi dengan ikut terseretnya nama artis penyanyi Shelomita dalam kasus ini. Praktis saja kasus ini akan semakin banyak menyedot perhatian publik dalam beberapa minggu ke depan.
Rabu, 07 November 2007 19:35
Perseteruan antara Rahma Azhari versus Alfay Rauf semakin memanas, dengan datangnya Rauf ke Polda Metro Jaya hari ini, Rabu (7/11), untuk menyampaikan laporan 'balasan', sebagai babak baru atas kasusnya dengan Rahma Azhari. Rauf yang didampingi kuasa hukumnya, Sandi Arifin, datang dengan menumpang Mercedez berwarna silver bernopol B 38 AS memasuki Dit Reskrim Umum pada pukul 11.30 WIB.
Rabu, 07 November 2007 14:37
Usai melapor ke Komnas Anti Kekerasan Perempuan, Rabu
(7/11), Rahma Azhari akhirnya memberikan pernyataan. Sebelum memberikan pernyataan Rahma meminta tak ada tanya jawab. Pada dasarnya kedatangannya ke Kantor Komnas Anti Kekerasan Perempuan di Jl Latuharhari 4b Jakarta Selatan, Rahma menginginkan satu dorongan moral agar tidak merasa sendiri dalam menghadapi masalah ini, bukan untuk membesar-besarkan persoalan.
Rabu, 07 November 2007 13:15
Setelah cukup lama ditunggu akhirnya Rahma Azhari benar-benar datang ke Komnas Anti Kekerasan Terhadap Perempuan, pada pukul, 12.25 WIB. Rahma didampingi oleh Tya Azhri – kakak kandungnya dan Suteja – pengacara Rahma. Sejak turun dari mobil Daihatsu Terios B 2007 SL warna coklat metalic, Rahma langsung diserbu dan dikerubuti media infotainment. Rahma dan rombongan terpaksa harus berjalan berhimpitan.
Selasa, 06 November 2007 18:45
Kabar rencana preskon keluarga Azhari dan keluarga Bakrie gagal. Tak ada alasan yang pasti soal pembatalan itu. Dan pada hari Selasa (6/11) tadi, dari pihak keluarga Rahma Azhari kembali memenuhi panggilan tim penyidik Polda Metro Jaya untuk diperiksa. Kali ini, Rassmus Bloom, rekan Tya Azhari yang disebut-sebut sebagai pemicu kecemburuan Alfay Rauf pada Rahma, diperiksa sebagai saksi dari jam 13.30 WIB sampai 15.50 WIB, dengan disodori 7 pertanyaan.