Nyekar ke Makam, Reza Rahadian Harap Benyamin Senang 'Dihidupkan' Kembali
Diperbarui: Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Aktor Reza Rahadian baru saja menyelesaikan syuting film BENYAMIN BIANG KEROK. Lewat drama komedi besutan Hanung Bramantyo tersebut, dirinya didaulat menghidupkan sosok Benyamin Sueb dalam karakter bernama Pengki.
Selang sehari setelah akhiri pengambilan gambar, Reza ditemani anak almarhum serta produser nyekar ke makam tokoh legenda Betawi itu di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat, Jumat (26/1/2018). Memakai baju warna putih serta kacamata hitam, pria berusia 30 tahun ini tampak khusyu mendoakan lantas disusul prosesi menabur bunga.
Usai nyekar, Reza mengucap rasa bahagia bisa memerankan tokoh Benyamin. Ia pun berharap mendapat restu dari almarhum untuk menghidupkan sosoknya.
Advertisement

“Dalam hati saya berharap semoga almarhum bisa seneng sama film ini nantinya. Karena saya percaya, pasti beliau bisa melihat semua proses kreatif yang terjadi selama syuting,” kata Reza.
Usaha Reza terasa tidak sia-sia karena mendapat dukungan dari keluarga besar Benyamin. Mereka bahkan merinding tatkala melihat teaser trailer yang sudah dirilis Rabu kemarin (24/1/2018). Di mana tawa dan gesture almarhum bisa ditunjukkan dengan sangat baik.
“Saya mewakili keluarga sangat bersyukur. Almarhum sudah meninggalkan kita begitu lama, tapi kecintaan masyarakat masih luar biasa hingga dibuatkan film. Lihat teaser trailernya merinding luar biasa. Merinding karena Bang Reza bisa memerankan sehebat itu. Semoga film ini bisa jadi bahasa lintas generasi. Semoga niat baik kita semua bisa diridoi Allah. Semoga Babe juga dilapangkan kuburnya,” pungkas Benny selaku anak kelima Benyamin.
Simak Berita Lainnya:
Film 'BENYAMIN: BIANG KEROK', Penuh dengan Aksi Musikal dan Lebih Modern
Reza Rahadian Perankan Benyamin Tuai Pro Kontra, Reaksi Keluarga Berbeda!
Main Film 'BENYAMIN BIANG KEROK', Reza Rahadian Dituntut Menyanyi dan Menari
Kisah Perjalanan dan Curahan Hati Penulis 'BENYAMIN BIANG KEROK'
Fakta Menarik Reza Rahadian Ketika Ditanya Resolusi di Tahun 2018
(Lesti sedang hamil anak ketiga, dan saat ini sedang ngidam hal yang di luar nurul!)
(kpl/abs/frs)
Adi Abbas Nugroho
Advertisement
-
Event Indonesia Liputan6.com Hadirkan 'LagiDiskon' Dalam Rangka Harbolnas