Ellie Goulding dan Zedd Meriahkan MTV Movie Awards
Ellie Goulding @foto: Fameflynet
Kapanlagi.com - Kalian yang sudah nonton DIVERGENT pasti tidak asing dengan Ellie Goulding dan Zedd. Yups! Dikabarkan dua penyanyi pengisi soundtrack film sci-fi tersebut akan tampil di ajang bergengsi MTV Movie Awards 2014. Goulding akan menyanyikan single Beating Heart, sedangkan Zedd akan membawakan Find You berkolaborasi dengan Matthew Koma dan Miriam Bryant.
Telah diumumkan bahwa penghargaan MTV Generation Award nantinya akan diberikan kepada aktor yang sebelumnya sukses dengan film TED, Mark Whalberg. Bulan lalu juga dikabarkan bahwa Cameron Diaz, Leslie Mann dan Kate Upton juga akan menghadiri malam pengharggan tersebut.
Zedd saat tampil di atas panggung @foto: facebook.com/Zedd
AMERICAN HUSTLE dan THE WOLF OF WALL STREET memimpin deretan daftar nominasi, sementara THE HOBBIT: THE DESOLATIOn OF SMAUG, THE HUNGER GAMES: CATCHING FIRE dan 12 YEARS A SLAVE juga masuk nominasi Movie of the Year.
MTV Movie Awards 2014 nantinya akan on-air pada 13 April dengan host Conan O'Brien. Nggak sabar nih, film apa yang nantinya bakalan menang!
Â
COBA CEK JUGA!
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(dig/ang)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
