Charlize Theron Salah Sebut Kota di Turki

Penulis: Erlin

Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Aktris kondang tak selalu mengetahui banyak hal, seperti yang dialami Charlize Theron. Bintang peraih Oscar ini bikin dirinya sendiri malu, saat ia salah menyebut nama kota di Turki dengan nama ibu kota Hungaria. Bintang MONSTER ini mendiskusikan perjalanannya ke Turki saat mengikuti Festival Film Internasional Istambul dengan kekasihnya, Stuart Townsend. Dan ia salah menyebutkan Budapest (ibu kota Hungaria) sebagai tempat yang ditujunya di Turki.Bintang asal Afrika Selatan ini menggambarkan kunjungannya ke sebuah bazar barang-barang Turki, membeli karpet Turki, dan salah menyebutkan nama Budapest, padahal yang dikunjunginya Istambul.Bintang berusia 32 tahun ini mengatakan pada para wartawan, "Kami pergi ke Turki. Saat kami sampai di sana, kami menyewa mobil dan turun di Budapest. Lagi pula kami mendapati Budapest seperti Festival Film Cannes, aku belum pernah melihat yang seperti itu." 

(Ashanty berseteru dengan mantan karyawannya, dirinya bahkan sampai dilaporkan ke pihak berwajib.)

(ctm/erl)

Editor:

Erlin

Rekomendasi
Trending