Mischa Barton Dibebaskan Dengan Jaminan
Kapanlagi.com - Aktris Mischa Barton telah dibebaskan dari penjara oleh kedua orang tuanya, setelah ia menjalani hukuman di balik terali besi itu pada tanggal 27 Desember 2007 lalu, menyusul ditangkapnya ia karena mengemudi sambil mabuk. Mantan bintang tayangan O.C. itu menghindari para paparazzi dengan meninggalkan kantor polisi Hollywood Barat melalui pintu samping bersama dengan kedua orang tuanya. Sebuah website selebriti, Hollyscoop.com, pertama kali mengangkat berita tentang penahanan Barton itu di tanggal 27 Desember lalu. Mischa ditangkap saat mobilnya melanggar jalur lalu lintas. Saat para petugas memeriksanya, ia ternyata tak punya SIM dan mengemudi di bawah pengaruh minuman keras. Aktris cantik berusia 21 tahun ini dibebaskan dengan jaminan sebesar US$10 ribu.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(hol/bun)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
