Bukan Cuma Soal Uang, Petty Tunjungsari Ungkap Makna Sebenarnya dari Royalti Titiek Puspa

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diperbarui: Diterbitkan:

Bukan Cuma Soal Uang, Petty Tunjungsari Ungkap Makna Sebenarnya dari Royalti Titiek Puspa
Petty Tunjungsari © KapanLagi.com/Budy Santoso

Kapanlagi.com - Warisan karya Titiek Puspa tak hanya berbicara soal kejayaan musiknya di masa lalu, tapi juga tentang pentingnya penghargaan terhadap hak cipta dan royalti. Petty Tunjungsari, anak sekaligus pengelola karya sang legenda, menekankan bahwa royalti bukan sekadar urusan ekonomi.

Dalam acara tahlilan tujuh hari wafatnya Titiek Puspa di Gedung PTIK, Jakarta Selatan, Petty mengingatkan keluarga dan masyarakat untuk tidak memandang royalti hanya dari segi materi.

"Kita bukan mempermasalahkan royalti di segi ekonominya, kalian mesti menghargai ciptaannya dia," tegas Petty.

Menurut Petty, menghargai royalti berarti juga menjaga dan melestarikan warisan seni yang diciptakan dengan jerih payah. Terlebih, Titiek Puspa menciptakan lagu tanpa bekal pendidikan musik formal.

"Kreasi itu tidak semua orang bisa. Itu menurut saya yang ngarang mesti lebih ekstra," lanjutnya.

1. Berharap Tidak Ada Standar Ganda

Petty juga menjelaskan bahwa sistem royalti yang baik justru menjadi cara untuk mengangkat martabat para pencipta lagu. Ia berharap tidak ada standar ganda dalam penyaluran royalti.

"Kita sedang berusaha untuk menengahi istilahnya membantu agar semua itu tidak double standard, jadi harus ada standardnya," ucap Petty.

Ia bahkan menggunakan perumpamaan yang unik untuk menjelaskan betapa pentingnya sistem yang adil bagi para komposer di Indonesia.

"Supaya kita jangan seperti mohon maaf nagih-nagih kredit panci gitu ya karena udah ada wadahnya," tambahnya.

(Lesti sedang hamil anak ketiga, dan saat ini sedang ngidam hal yang di luar nurul!)

2. Ikuti Aturan yang Berlaku

Sebagai pihak keluarga, Petty mengaku masih terus mengikuti peraturan yang berlaku terkait royalti dan menyerahkan sepenuhnya pada pihak yang telah dipercaya sejak lama.

"Ibu saya itu berteman dengan Musica itu sejak dari bapaknya. Jadi sudah seperti family best friend dan memang ibu saya itu sudah percayakan semua ke Musica, ke WAMI," ungkap Petty.

Baginya, harmoni antara pencipta lagu, penyanyi, dan musisi harus terus dijaga demi menciptakan hasil akhir yang terbaik dalam industri musik.

"Semua itu kan komposer, penyanyi, kalau tidak ada lagu bagaimana dia bisa mengekspresikan teknik nyanyinya. Jadi kita berteman lah semua, kolaborasi cantik lah," pungkasnya.

(Amanda Manopo resmi menikah, ini curhatan pertamanya setelah jadi istri Kenny Austin.)

(kpl/aal/phi)

Rekomendasi
Trending