Kapanlagi.com - Belum genap tiga tahun menikah, rumah tangga Laudya Cynthia Bella dan Engku Emran harus kandas di tengah jalan. Kini, mantan personil BBB itu sudah kembali ke Tanah Air dan disibukkan dengan bisnisnya.
Tak berbeda jauh dari mantan istrinya, Emran kini juga semakin getol memperdalam agama. Sesekali ia juga mengunggah potret terbaru Aleesya dan mantan istri pertamanya, Erra Fazira.
"Duhai anakku, kamu sangat beruntung memiliki ibu yang luar biasa sepertinya (Erra Fazira). Benar kata mereka, tak ada yang lebih dalam dari perhatian dan cinta ibu sendiri," tulis Engku Emran, seperti dilansir dari akun Instagram-nya (18/01).
Credit: Instagram/narmeukgne
Di caption-nya, Engku Emran juga menegaskan kalau sampai kapanpun, ia dan Erra akan tetap akur serta membesarkan Aleesya bersama-sama. Ia sama sekali tak menyinggung soal sosok mantan istrinya, Laudya Cynthia Bella di postingan tersebut."Meskipun ayah dan ibu sudah hidup terpisah, kita tidak akan pernah mengabaikan tanggungjawab ke kamu. Aku sangat bangga mengetahui kamu adalah satu-satunya orang yang bisa membuat ibu bahagia, ayah tak bisa melakukannya karena ibu selalu membuat ayah stres," tutupnya.
(kpl/tmd)