Lakukan Pemeriksaan Jantung, Selvi Kitty Lega Anaknya Dinyatakan Sembuh dari Penyakit Kawasaki
Diterbitkan:
Selvi Kitty (credit: instagram.com/selvikitty)
Kapanlagi.com - Anak semata wayang Selvi Kitty, Abizard Kavin Suseno sempat divonis terserang penyakit kawasaki (penyakit yang menyerang pembuluh darah) beberapa waktu lalu. Abizard bahkan harus menjalani perawatan intensif di rumah sakit kala itu.
Meski boleh pulang ke rumah, Abizard juga tetap harus rutin menjalani check up ke rumah sakit. Namun sepertinya keresahan Selvi tentang kondisi kesehatan putranya telah sirna.
Pedangdut cantik itu menyebut bila anaknya sudah dinyatakan sembuh oleh dokter. Hal itu diketahui dari unggahan di instagram Selvi Kitty, Selasa (25/2) kemarin.
Advertisement
1. Jantung Kembali Normal
Setelah menjalani rawat jalan, Abizard kembali melakukan pemeriksaan. Kabar bahagia pun datang. Bocah yang baru saja berulang tahun yang pertama itu dinyatakan sembuh.
"Alhamdulillah, abis cek jantung Abizard. Dokter bilang udah back to normal. Alhamdulillah anak aku udah sembuh. Terima kasih ya Allah terima kasih untuk semuanya yang udah doain My bizud," tulis Selvi Kitty.
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
2. Bak Hadiah Ulang Tahun
Sepertinya kesembuhan Abizard jadi kado paling indah di perayaan ulang tahun pertamanya beberapa waktu lalu. Di pesta ultahnya itu potret menggemaskan Abizard jadi sorotan netizen.
Tingkahnya semakin bikin gemas ketika ia memainkan kue ulang tahunnya sampai membuat wajah dan tubuhnya berlumur krim manis. Selvi mengaku kalau ia dan sang suami mau tak mau harus menggelar pesta di rumah karena kondisi putranya yang masih belum sepenuhnya sembuh kala itu.
"Maaf ya sayang ulang tahunnya di rumah dulu, sampe kamu bener-bener sembuh baru kita rayain ya nak," kata Selvi Kitty seperti dilansir dari postingan instagramnya, (23/2).
Sudah Baca yang Ini Belum?
Selvi Kitty Ungkap Persiapan Jadi Pagar Ayu di Pernikahan Jessica Iskandar dan Richard Kyle
Jelang Nikah Jessica Iskandar Fitting Baju, Salah Satu Pager Ayu Celetuk Harga Gaunnya
Jessica Iskandar Nggak Lama Lagi Nikah, Lantai Lokasi Pernikahan Langsung Diganti Marmer
Nagaswara Kenalkan Nagas Ange7's, Ada Siti Badriah, Selvi Kitty Hingga Fitri Carlina
Sudah Membaik Meski Harus Check Up Rutin, Selvi Kitty Ungkap Kondisi Terkini Putra Pertamanya yang Mengidap Sindrom Kawasaki
(Lama mendekam di dalam tahanan, badan Nikita Mirzani jadi lebih kurus sampai tulang kelihatan.)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa
