Pas Band Beri Beasiswa Untuk Pelajar Berprestasi

Penulis: Fajar Adhityo

Diterbitkan:

Pas Band Beri Beasiswa Untuk Pelajar Berprestasi Pas Band Foto: Anto

Kapanlagi.com - Yuke merasa senang dengan loyalitas serta ide yang diberikan oleh Passer (julukan fans Pas Band). Mereka menunjukkan kepedulian dengan berbagi kesenangan di acara buka puasa bersama anak yatim piatu.Vokalis Pas Band ini menuturkan bahwa ide ini semua berawal dari fansnya yang tergabung di milis. Mereka membahas dan mengajak untuk mengumpul bareng sembari berbuka bersama."Idenya sih sekedar buka bersama, tapi jadi kegaet sponsor, mereka ikut nyumbang juga. Senang ya, ternyata fans juga punya kepedulian, gak sekedar nongkrong atau ketemu, menyenangkan sekali," ujarnya.Penggebuk drum Pas Band, Sandy menambahkan walau persiapannya mepet hanya 10 hari saja, namun acara ini bisa berjalan dan banyak sponsor yang mendukung. Bagi semua personel Pas ini merupakan acara buka bersama pertama kali bareng fans dan anak yatim."Tahun lalu gak ada seperti ini. Ini yang pertama. Semoga acara seperti ini tetap ada kelanjutannya, bisa diulang lagi. Gak cuma puasa tapi di bulan-bulan lain.Karena senang bisa ngumpul, kan luar biasa banget yah. Meski dadakan, tapi luar biasa sambutannya," paparnya.Dalam acara yang digelar di Kalibata City Square, Jakarta Selatan, Sabtu (20/8) Pas Band memberikan 100 paket untuk anak yatim serta beasiswa pada 10 pelajar berprestasi dari sponsor. Di acara ini Pas Band juga membuka charity yang akan disumbangkan ke panti asuhan dan yayasan serta rumah singgah.Dalam acara ini terkumpul total donasi yang didapat Rp8.740.000. Sandy juga melelang kaos yang sering dipakainya dalam tiap konser seharga Rp155.000. Celana favorit pertama gabung di Pas Band, sejak 2001 udah 10 tahun. Namun sayangnya celana tersebut gak laku. 

(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)

(kpl/ato/faj)

Editor:

Fajar Adhityo

Rekomendasi
Trending