Lady Rara Hingga Putri Isnari, 8 Potret Pedangdut Tampil Memukau dalam Fashion Show - Ada yang Ditemani Pasangan
instagram.com/da4_putri03
Ditulis oleh: Maurent Lavena Stephanie
Para penyanyi dangdut tidak hanya mahir dalam tarik suara, namun juga dalam hal lain seperti beradu akting hingga fashion show. Putri Isnari yang baru saja menikah pun tampak turut melenggang cantik di panggung fashion show acara Tanda Cinta 10 Tahun Berkarya Wisnu Aji. Tentunya Putri tidak sendirian, ada pedangdut lain hingga sang suami, Abdul Aziz. Siapa saja pedangdut yang tampil? Yuk simak berikut ini.
Potret para pedangdut yang hadir di acara Tanda Cinta 10 Tahun Berkarya Wisnu Aji. Sebagian besar dari mereka akan ambil andil dalam Fashion Show. Wisnu Aji sendiri adalah sosok pria yang berkecimpung dalam dunia atau bidang fashion, lebih tepatnya fashion sylist.
Putri Isnari berfoto bersama sang pemilik acara, Wisnu Aji. Penyanyi dangdut yang menikah
bulan lalu ini tampak tampil serasi dengan sang suami, Abdul Aziz.
dr. Iqhbal atau Iqhbal LIDA turut hadir untuk tampil di Fashion Show. Ia terlihat memukau dengan memadukan outer krem, inner maroon, serta celana panjang navy.
Ridwan LIDA pun tidak ketinggalan untuk terlibat langsung. Pakaian yang ia kenakan cukup kompak dengan dr. Iqhbal.
Pedangdut selanjutnya yang turut tampil dalam fashion show adalah Melly Lee atau Meli LIDA. Perempuan kelahiran tahun 2004 ini memakai gaun berwarna soft pink. Namun kali ini Meli tidak hadir dengan sang kekasih, Tama Kim.
Suami Putri Isnari, tampak sudah mulai akrab dengan para rekan dan teman pedangdut sang istri.
Selain Putri Isnari, ada Lady Rara atau Rara LIDA yang hadir dengan ditemani pasangan. Ia dan sang kekasih memakai pakaian yang tak kalah serasi sekaligus kompak.
Evi Masamba turut memeriahkan acara yang diadakan Wisnu Aji. Tak hanya dengan pedangdut, pemenang D'Academy musim 2 ini juga berpotret bersama lainnya. Salah satunya ialah Sarwendah.