Berita Terbaru
Pinkan Mambo
Perempuan
11 November 1980, Jakarta
11 November 1980, Jakarta
Pinkan Mambo Akui Keretakan Rumah Tangganya
Kamis, 04 Desember 2008 23:20Mantan personel Ratu, Pinkan Mambo digosipkan sedang bermasalah dengan rumah tangganya. Pinkan diketahui memang sudah lama berpisah dengan suaminya, Sandy Sanjaya, yang bekerja di luar kota. Bahkan Pinkan menjelaskan jika dirinya sedang memikirkan langkah terbaik untuk langkah selanjutnya terhadap kehidupan rumah tangganya.
Garap Klip Baru, Pinkan Takut UU Pornografi
Selasa, 18 November 2008 10:27UU Pornografi mulai berpengaruh kepada musisi. Hal ini juga yang ditakutkan oleh Pinkan Mambo saat menggarap video klip teranyarnya berjudul Merindunya di De La Rossa, Kemang, Jakarta Selatan, Senin (17/11). Pinkan memilih menghindari untuk mengenakan pakaian yang terlalu seksi karena takut pada undang-undang tersebut.
Parade Bedug Berakhir Meriah di Depok
Senin, 22 September 2008 19:55Menuntaskan perjalanan panjang ke beberapa kota dengan melalui dua rute secara bersamaan, yaitu rute Pulau Sumatera dan rute Pulau Jawa mulai 10 September lalu, bertempat di Lapangan Brimob Kelapa Dua, Depok, Minggu (21/09), Sampoerna Hijau Parade Bedug 2008 berakhir dengan kemeriahan.
Ramadhan, Pinkan Mambo Tetap Seksi
Selasa, 09 September 2008 20:17Image Pinkan Mambo sebagai penyanyi seksi, tak mudah dihilangkan begitu saja. Meski Ramadhan juga 'memaksa' untuk tampil lebih santun dan menanggalkan unsur sensual, namun mantan personel Ratu ini tetap saja tidak mampu membuang sisi yang selama ini menjadi komoditasnya di panggung.
Pinkan Mambo Dikira Non Muslim
Selasa, 09 September 2008 17:26Pinkan Mambo mengaku kerap kali dianggap sebagai non muslim, hingga dia lebih sering mendapatkan parcel Natal ketimbang bingkisan lebaran. Apalagi jika menilik nama dan penampilannya, makin banyak orang yang mengiranya non muslim.
Pinkan Mambo Puasa Tanpa Ditemani Suami
Selasa, 09 September 2008 14:04Puasa tahun ini Pinkan Mambo harus mau berbesar hati menjalani seorang diri. Pasalnya, Pinkan harus berbuka atau sahur tanpa ditemani suami. Saat ini suami tercintanya sedang mencari nafkah di Bali.
Duet Heriawan - Jianne Bikin Lagu Format Digital
Sabtu, 06 September 2008 07:38Duet Heriawan Setiyono (gitar/vokal) dan Sarah Imelda Joan Pinontoan (vokal) yang tergabung dalam duo "Tantra" menciptakan lagu religi berjudul "Takkan Pernah Berakhir" yang khusus diperdengarkan lewat pengaktifan "ring back tone" atau RBT di telepon seluler (ponsel).
Soundrenaline 2008 Dimulai Dari Pekanbaru
Minggu, 13 Juli 2008 16:13Perjalanan festival musik A Mild Live Soundrenaline 2008 yang menampilkan lebih dari 100 penyanyi dan musisi Indonesia akan dibuka di Pekanbaru, Minggu (13/7), dengan menghadirkan Slank, Boomerang, dan band asal Austria, Last Warning.
Musisi Ikut 'Camp Fans' di Soundrenalin 2008
Jumat, 04 Juli 2008 05:38Ada yang beda di A Mild Live Soundrenaline (31 Juli-13 Agustus). Selain dihibur lebih dari 100 musisi dan band Indonesia yang tampil dalam pertunjukan musik, para penggemar dan musisi juga bisa mengikuti perkemahan bersama selama satu malam di areal perkemahan Prambanan, Jawa Tengah, 12 Agustus mendatang.
Pinkan Mambo Tak Mau Gugurkan Kandungan
Kamis, 03 Juli 2008 08:36Dalam album WANITA TERINDAH milik Pinkan Mambo terdapat lagu berjudul Benih Cinta Terlarang karya Charly Restu dan diaransemen oleh Tohpati. Lagu ini bercerita tentang kehidupan seorang perempuan yang mengalami 'kecelakaan' dalam hubungan asmaranya, sehingga berniat untuk menggugurkan janin yang ada dalam kandungannya. Menilik dari alur cerita lagu itu, sangat mirip dengan kisah masa lalu Pinkan.
Dhani Mau Sama Pinkan?
Kamis, 03 Juli 2008 06:04Kesan 'nakal' yang pernah dibawakan Pinkan Mambo saat masih bersama Ratu rupanya tidak sepenuhnya hilang. Di sela rilis album terbarunya, WANITA TERINDAH, sifat 'nakal' itu kembali muncul ke permukaan. Sebagai sasaran kenakalan saat ini adalah para wartawan infotainment yang hendak meliput acaranya.
Pinkan Mambo Beri Warna Baru Lewat 'WANITA TERINDAH'
Kamis, 03 Juli 2008 05:07Penyanyi pop Pinkan Mambo memberikan warna baru dalam album terbarunya bertajuk WANITA TERINDAH, yang dirilis Rabu (2/6) di Kamasutra Kafe, Hotel Korn Plaza Hotel Jakarta. Dalam album ini Pinkan menempatkan lagu Kekasih Yang Tak Dianggap milik Kertas Band sebagai lagu andalannya.
Keluarga Pinkan Mambo Aneh
Senin, 16 Juni 2008 19:34Rumah tangga pasangan Pinkan Mambo dan Sandy Sanjaya, bisa dibilang sebagai pasangan unik. Meski usia perkawinannya hampir empat tahun, keduanya jarang bersama di Jakarta. Nyaris sepanjang usia perkawinan Pinkan ditinggal berkeliling untuk urusan kerja oleh suaminya.
Pinkan Mambo Lebarkan Segmen Pasar
Sabtu, 14 Juni 2008 02:27Dalam waktu dekat mantan personel Duo Ratu Pinkan Mambo bakal merilis sebuah album baru. Meski belum jelas tittle albumnya, namun sebagai bocoran, album tersebut mengangkat lagu lama milik Kertas Band, Kekasih Ngak Dianggap yang dinyayikan Pinkan. Saat ini album itu tengah dalam proses pembuatan video klip, kata Pinkan saat ditemui di Citraland, Grogol, Jum'at (13/6).
Pinkan Mambo Rahasiakan Judul Album Barunya
Rabu, 07 Mei 2008 19:10Mendapat respon postif di album debut BERSAMA, sejak hengkang dari Ratu, kini Pinkan Mambo bersiap meluncurkan album teranyarnya yang bermuatan 10 lagu, yang sarat dengan corak 'pop ballad'. Namun, perempuan pemilik suara khas 'serak-serak basah' ini tidak mau menyebutkan judul dari album terbarunya. Boleh jadi hal ini terkait dengan strategi promo dari pihak Sony BMG untuk melebarkan sayap pasar Pinkan yang selama ini masih berkutat di segmen remaja.
Pinkan Mambo: Aku Baik-Baik Saja
Sabtu, 19 April 2008 07:15Gosip terus menyelimuti artis penyanyi Pinkan Mambo. Maklum, mantan personel Ratu ini memang jarang terdengar kabarnya. Kini, Pinkan digosipkan tengah pisah ranjang dengan suaminya, Sandy Sanjaya. Namun seperti lagu Ratu yang pernah dinyanyikannya, Pinkan mengaku masih baik-baik saja.
Rina - Putri AFI Junior, Kolaborasi Bikin Duo Orchid
Rabu, 15 Agustus 2007 22:10Setelah mencoba sebagai penyanyi solo, bahkan sempat menelurkan album dan mengikuti kompetisi menyanyi televisi Akademi Fantasi Indosiar Junior, Rina dan Putri harus menghadapi kenyataan bahwa mereka kurang berhasil.
Pinkan Mambo Senang Pria Badan Besar
Kamis, 02 Agustus 2007 14:43Ini kabar gembira bagi pria lajang yang merasa punya badan besar. Pasalnya bekas vokalis Ratu, Pinkan Mambo suka dengan laki-laki bertipe seperti ini. Hal itu dikemukakan Pinkan kelar menjadi penghibur di acara malam final "L Men Of The Year 2007" di Balai Sarbini tadi malam. Bahkan ia senang saat diminta mengelus badan six pack beberapa finalis kala bernyanyi.
Pinkan Mambo, 'Ogah' Duet Dengan Maia
Jumat, 06 Juli 2007 22:08Mantan personil grup Ratu, Pinkan Mambo, mengaku tak terlalu antusias berbicara soal grup duo Ratu. Bahkan, Pinkan mengaku 'ogah' jika ditawari untuk kembali berduet dengan Maia Ahmad, meskipun hanya sekedar featuring.
Pinkan Mambo, Pertajam Marketing Untuk 'Go Asia'
Kamis, 05 Juli 2007 20:42Pinkan Mambo, mantan vokalis Ratu punya mimpi besar. Ia ingin melambung ke kancah internasional. Dan secara bertahap, 'Go Asia' coba diraihnya. Tentu bukan tanpa alasan bagi ibu satu anak ini untuk berangan semacam itu. Pasalnya, tembang KASMARAN, dari album solo terbarunya, menjadi hits di Malaysia dan Singapura. Selang belum lama ini, pemilik suara 'seksi' ini juga mereguk sukses saat manggung di dua negara jiran tersebut.
Usung Pop Rock Minimalis, Dunia Band Luncurkan Album Debut
Senin, 11 Juni 2007 13:41Kembali dunia rekaman tanah air diwarnai pemunculan band baru. Mengusung genre pop rock minimalis - seperti yang mereka sebut - di bawah bendera Nagaswara - Dunia Band merilis debut self tittle album dengan single hits Atas Nama Cinta, Hard Rock, Minggu (10/6).
Mulan Kwok, Masih Bawakan Lagu-Lagu Ratu
Kamis, 22 Maret 2007 06:16Meski sudah menyatakan mundur dari Ratu, Mulan Kwok ternyata masih menyanyikan sejumlah lagu Ratu saat dia sedang manggung. Sebagai konsekuensinya, Mulan pun harus membayar royalty kepada Ratu. Seperti yang terjadi ketika Mulan tampil dalam acara 'Fantasi Female' di Dunia Fantasi Ancol, Jakarta, Senin (19/3) lalu, lagi-lagi tembang LELAKI BUAYA DARAT dan TEMAN TAPI MESRA ditampilkan oleh penyanyi asal Garut, Jawa Barat, ini dengan gaya yang centil.
Pinkan–Sandi Berujung Damai
Selasa, 12 Desember 2006 13:18Perseteruan antara Pinkan Mambo dan suaminya, Sandi Sanjaya kemungkinan akan berakhir dengan damai. Konon kabar yang sedang berkembang, Sandi akan segera menarik surat gugatan cerai yang telah masuk di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 1 Desember lalu.
Wong Pitoe Berencana Duet Bareng Pinkan Mambo
Rabu, 12 Juli 2006 12:11Kelompok band aliran splastik, Wong Pitoe ngebet untuk duet bareng mantan vokalis Ratu, Pinkan Mambo. Keinginan ini disampaikan langsung oleh Deni, salah satu dari tiga vokalis Wong Pitoe, saat disambangi di Score! Jakarta, Citos, (11/7).
Pinkan Mambo Layangkan Gugatan Cerai!
Minggu, 05 Februari 2006 13:29Gosip melanda kehidupan rumah tangga Pinkan Mambo. Mantan personel grup Ratu itu dikabarkan telah menggugat cerai suaminya, Shandy. Pinkan telah mendaftarkan gugatan cerainya di Pengadilan Agama Cipanan, Jawa Barat.
Advertisement
Advertisement